BI Corner UMSU Terbaik se-Indonesia

BI Corner UMSU Terbaik se-Indonesia

UMSU BI Corner Terbaik (Dok Syaiful Hadi/SM)

JAKARTA, Suara Muhammadiyah – BI Corner Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara berhasil meraih predikat sebagai yang terbaik di Indonesia dan berhak meraih BI Corner Award 2018 kategori perguruan tinggi.

Penyerahan BI Corner Award 2018 dilakukan Deputi Senior Bank Indonesia, Mirza Adityaswara dalam acara yang digelar di Museum BI di Kawasan Kota Tua Jakarta, Senin (17/12). “Semoga penyerahan BI Award 2018 ini bisa menjadi motivasi sekaligus menumbuhkan semangat literasi kepada mahasiswa dan seluruh civitas akademika UMSU, “katanya, sembari menambahkan, agar UMSU bisa lebih mengembangkan BI Corner yang ada sehingga memberikan manfaat lebih untuk masyarakat khususnya mahasiswa.

Dia juga mengatakan Bank Indonesia sangat konsen terhadap generasi muda dibuktikan banyak kegiatan yang diselenggarakan BI mengikutsertakan para pemuda.

“Sebuah negara maju tidak bisa hanya mengandalkan sumber daya alam (SDA) tetapi suatu negara maju karena sumber daya manusia. Harapannya ada di pemuda, Bank Indonesia juga telah memberikan beasiswa kepada mahasiswa di 105 universitas se Indoensia” kata Adityaswara.

Program untuk pemuda di antaranya GenBI (Generasi Baru Indonesia),  dan BI Corner. Program BI Corner dimulai tahun 2015, programnya yakni mendirikan suatu perpustakaan kecil di mana di situ Bank Indonesia bisa berkomunikasi kepada masyarakat, mengenai ekonomi Indonesia, apa itu Bank Indonesia? Apa itu moneter.

BI Corner ada di berbagai tempat seperti sekolah, perpustakaan daerah provinsi, kabupaten/kota, perpustakaan perguruan tinggi ataupun pesantren. Ke depan ambisinya cukup besar yakni mendirikan 1.0000 BI Corner di Indonesia dan sekarang sudah terbangun 700 an corner di berbagai tempat di Indonesia.

Adiyaswara menegaskan, ketika BI membantu mitra untuk membangun BI Corner tentu harapannya BI Corner dimanfaatkan oleh masyarakat, dimanfaatkan pengelola tersebut. “Ingat, Bank Indonesia sudah menyerahkan, harapan kami dilakukan berbagai kegiatan yang diselenggarakan pengelola atau memanfaatkan Perwakilan BI di daerah seperti bedah buku, diskusi, dan kegiatan bisa membahas suatu persoalan. Ayo kita aktifkan kegiatan di BI Corner dengan melibatkan, masyarakat, dosen, maupun mahasiswa,” ajaknya.

Kepala Departemen Informasi BI, Agusman yang juga menanggungjawab acara mengatakan, pemberian BI Corner merupakan pertama kalinya dan diberikan kepada mitra yang dinilai pantas. Kegiatan ini diikuti 315 peserta khususnya yang mengirim penilaian awal dari 471 BI Corner, dan 94 peserta dari 183 Badan Penerima PAUD. Untuk perguruarn tinggi dari 290 BI Corner yang ikut 174 BI Corner, BI Corner tingkat umum yakni perpustakana daerah dan masjid diikuti  64, BI Corner SMA dan derajat diikuti 117 peserta, adan 94 badan PAUD. Adapun para juara terbagi dua, juara nasional dan juara per pulau.

Direktor Kantor Perwakilan BI Sumut, Andiwiana Septonarwanto sangat mengapresiasi BI Corner UMSU yang merupakan binaan Kantor Perwakilan Wilayah (KPw) BI Sumut berhasil dengan nilai tertinggi untuk kategori per pulau dan nasional. Diharapkan prestasi ini menjadi penyelamat dan menjadi motivasi bagi perguruan tinggi di Sumut untuk terus berkarya dan memajukan BI Cornernya di Sumut.

Rektor UMSU, Dr Agussani, MAP menyatakan berhasil UMSU meraih terbaik I BI Corner Award 2018 kategori perguruan tinggi se Indonesia merupakan bukti komitmen dari implementasi MoU antara Bank Indonesia Sumut dan UMSU yang dilaksanakan pada 19 Juli 2017. Sejak didirikan, BI Corner UMSU menjadi tempat pavorit bagi mahasiswa dan dosen.

UMSU sebagai mitra  BI terus berupaya mengembangkan BI Corner tidak hanya fisiknya saja tetapi juga beragam kegiatan digelar. Untuk fisik, UMSU telah mengembangkan BI Corner dengan menambah tampilan desain interior. Bahkan, UMSU juga menambah koleksi buku-buku di BI Corner.

“Sebagai pimpinan universitas saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada pimpinan Bank Indonesia yang memberikan perhatian dan peduli dalam peningkatan kualitas pendidikan dimana BI melalui KPw BI Sumut memberikan bantuan dalam bentuk pembangunana sarana prasarana perpustakaan mini,” katanya,

Hadirnya BI Corner  telah memberikan efek yang sangat positif bagi institusi UMSU sebagai lembaga pengelola pendidikan tinggi di antaranya, BI Corner berdampak bagi perolehan akreditasi program studi di UMSU. Akreditasi Perpustakaan UMSU yakni menjadi perpustakaan terbaik swasta di Sumatera Utara tahun 2018 dan meraih akreditasi A pada Perpustakaan UMSU dari Lembaga Akreditasi Perpustakaan (LAP) Perpunas RI.

TERIMA PENGHARGAAN: Rektor UMSU, Dr Agussani, MAP bersama Direktur KPw BI Sumut, Andiwiana S menerima penghargaan BI Corner Award 2018 sebagai juara I nasional tingkat perguruan tinggi di Museum BI, kawasan Kota Tua Jakarta, Senin (17/12). Penghargaan diserahkan Deputi Senior BI, Mirza Adityaswara didampingi Kepala Departemen Komunikasi BI, Agusman. (Syaifulhadi)

Exit mobile version