Suara Muhammadiyah Corner Kembali Buka Cabang ke-42 di Sumbawa

Suara Muhammadiyah Corner Kembali Buka Cabang ke-42 di Sumbawa

SUMBAWA, Suara Muhammadiyah – Setelah Suara Muhammadiyah meresmikan SM Corner di wilayah Sumatera, Bukittinggi dan Pekanbaru serta 4 kota di Jawa dalam waktu 36 jam, yakni Cibiuk, Bandung, DKI Jakarta dan Surakarta, kini Suara Muhammadiyah kembali meresmikan SM Corner lainnya di Sumbawa, Nusa Tenggara Barat.

Geliat dan komitmen Suara Muhammadiyah untuk menggerakkan ekonomi persyarikatan melalui bisnis jaringan SM Corner mendapatkan respon baik bagi Muhammadiyah di mana warga Muhammadiyah berbondong ingin mendirikan di daerahnya. Hal tersebut ditandai dengan banyaknya permintaan daerah untuk mendirikan SM Corner. Sedikitnya 42 SM Corner telah diresmikan baik dalam negeri maupun luar negeri.

Peresmian SM Corner Sumbawa diresmikan langsung oleh Direktur Utama Suara Muhammadiyah, Deni Asy’ari, Ahad (22/9/2019). Manager SM Corner Sumbawa menyampaikan apresiasi hadirnya SM Corner di wilayah Sumbawa Besar pada khususnya dalam pemenuhan kebutuhan warga Muhammadiyah.

“Hadirnya SM Corner di sini kami berharap kebutuhan baik di Muhammadiyah dan ortomnya bisa terpenuhi. Kami mohon dukungannya kepada bapak ibu, hadirnya SM Corner tidak terlepas dari dukungan bpk ibu sekalian,” tuturnya.

Ustadz Faisal Salim, SAg, selaku Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sumbawa menyambut baik SM Corner yang dikelola oleh salah satu kadernya di Nasyiatul Aisyiyah ini. Mudah-mudahan bisa menjadi motivasi bagi kita semuanya untuk semangat mengeloka amal usaha Muhammadiyah maupun usaha-usaha lainnya dengan penuh semangat.

Dalam sambutannya, Deni menyampaikan keberadaan SM Corner adalah tantangan yang hebat di tengah gejolak menurunnya bisnis ritel di Indonesia karena pengaruh teknologi. Namun, Suara Muhammadiyah berani mengambil sikap karena Muhammadiyah berbasis market ideologis, artinya pasar Muhammadiyah tidak akan pernah padam karena basis ini tidak dimiliki oleh mereka.

“Di tengah maraknya bisnis ritel di Indonesia yang tenggelam, namun kami Suara Muhammadiyah berani untuk menghadapi tantangan karena kita memiliki market ideologis yang tidak dimiliki oleh mereka yang tidak akan pernah mati. MT Khoiri pernah mengatakan potensi ekonomi Muhammadiyah sangat besar, namun Persyarikatan masih belum bisa mengelola secara maksimal. Suara Muhammadiyah Corner ini didirikan di daerah-daerah untuk menggali dan menggerakkan ekonomi di lingkungan Muhammadiyah dan Aisyiyah,” ungkap Deni.

SM Corner hadir juga dalam rangka menguatkan kembali gerakan literasi di lingkungan Muhammadiyah. Spirit tersebut dapat dihidupkan kembali melalui SM Corner untuk menyampaikan informasi informasi daerah yang selanjutnya dapat dikirimkan melalui Suara Muhammadiyah. Untuk itu, Deni menyampaikan dan mengajak kepada warga Muhammadiyah di Sumbawa untuk berlangganan najalah Suara Muhammadiyah melalui SM Corner.(aris)

Exit mobile version