CILACAP, Suara Muhammadiyah – Ikhtiar untuk memperkuat pilar ekonomi persyarikatan terus dilakukan Suara Muhammadiyah lewat SM Corner. Kali ini jejaring SM Corner kembali dibuka yaitu SM Corner Cimanggu Kabupaten Cilacap.
Jumlah jamaah yang hadir turut menyaksikan kurang lebih 1000 Jamaah. Diantaranya dari PCM dan ortom, keluarga guru karyawan AUM, Majelis Taklim binaan Muhammadiyah, pimpinan ranting Muhammadiyah, serta peserta Baitul Arqam Pemuda Muhammadiyah Cilacap.
Peresmian SM Corner Cimanggu Cilacap bersamaan dengan kegiatan hari Bermuhammadiyah dan penutupan Baitul Arqam yang dilaksanakan di komplek masjid Pontrenmu Cimanggu, Ahad (20/10).
Dalam taushiyahnya Ketua PDM Cilacap KH Kuswan Hasan,SE,ST berharap Muhammadiyah konsisten dalam dakwah amar makruf nahi munkar. Termasuk SM Corner yang orientasi utamanya adalah mencerahkan umat dan media syiar dakwah Muhammadiyah di semua kalangan.
Peresmian SM Corner ke-46 tersebut oleh Ketua PDM didampingi ketua Dikdasmen PDM Cilacap, Ketua PCM Cimanggu Iing Sutamsi, Ketua Dikdamen PCM, Majelis Kader, Majelis Tabligh, Majelis Ekonomi, Mudir Pontrenmu Aila Ustadz Surdi Miftahudin,SPdI, Pengasuh Pontrenmu Ust Rakhmat Efendi,SAg dan Kepala SMK Muhammadiyah Cimanggu Daryo SKom,SPdI, MM.
Dalam acara tersebut juga diluncurkan program produk kreatif siswa berupa sandal dan home industri santri Pontrenmu Aila SMK Muhammadiyah Cimanggu berupa makanan ringan khas oleh-oleh Cilacap. (Pras)