SOLOK SELATAN, Suara Muhammadiyah – Tim Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC)-Lazismu Sumbar dan ibu-ibu Aisyiyah melalui One Respon One Muhammadiyah (OMOR) serta Wardah Kosmetik menyalurkan bantuan logistik dan mendirikan dapur umum bagi penyintas banjir bandang di Kecamatan Sungai Pagu Selatan, Kabupaten Solok Selatan, Ahad, (15/12).
Ketua MDMC Sumbar, Marhadi Effendi didampingi Sekretaris Portito dan Wakil Ketua MDMC Adrison Adnan mengatakan “Ini merupakan bencana kedua yang dialami warga setempat dalam kurun waktu kurang dari sebulan terakhir. Sebelumnya, banjir bandang juga melanda permukiman warga pada 20 November 2019 lalu,” ujarnya.
“Sumbar berduka, MDMC-Lazismu Sumbar dan Wardah Kosmetik serta ibu-ibu Aisyiyah turun meringankan beban saudara kita yang ditimpa musibah dengan menyalurkan logistik dan dapur umum,” tuturnya.
Ada tiga kecamatan yang dilanda banjir bandang. Meliputi Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh, Sungai Pagu dan Kecamatan Pauh Duo
“Hujan deras yang mengguyur Solok Selatan beberapa hari terakhir menyebabkan air sungai meluap dan merendam rumah warga,” tuturnya.
Anggota Bidang Tanggap Darurat MDMC Pusat, Chairil Anam mengatakan “Kita dakwah melalui bencana, kita minta BNPB menunjuk daerah mana yang menjadi binaan MDMC. MDMC melalui One Respon One Muhammadiyah (OMOR) turun yang terdiri dari MDMC, Lazismu, AUM dan bunda Aisyiyah,” ujarnya.
Ada tiga kecamatan di Solsel yang dihantam banjir bandang di Nagari Saribu Rumah Gadang tersebut antara lain Koto Parik Gadang Diateh, Sungai Pagu, dan Pauh Duo.
Selain memberikan bantuan, relawan MDMC dan Aisyiyah juga membuka dapur umum agar warga bisa bekerjasama untuk memasak bahan logistik yang diberikan.
Diketahui, banjir bandang kembali menerjang wilayah Kabupaten Solok Selatan, Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), Jumat, (13/12) pukul 05.00 WIB.
Data BPBD, menyatakan Persediaan Sembako di posko bencana utama Kabupaten Solok Selatan, Sumatera Barat sudah habis dan hari ini dapur umum tidak memasak untuk penyintas banjir daerah setempat. (RI)