BREBES, Suara Muhammadiyah – Kejurwil Tapak Suci Putera Muhammadiyah “UMP CUP XIII” yang dilaksanakan di Gedung Auditorium Ukhuwah Islamiyah UMP berlangsung selama 4 hari, dari Rabu sampai Sabtu yakni 25 – 27 Desember 2019 menjadi sejarah bagi atlit tapak suci SMK Muhammadiyah Bumiayu.
Tiga dari enam atlit yang di ikutkan dalam kejuaraan tersebut berhasil meraih 2 medali emas dan 1 medali perak.
Rafi dan Izzam, tersenyum bahagia. Pasalnya keinginannya mendapatkan medali emas di kejuaraan wilayah telah menjadi nyata
“Saya senang bisa memenangkan kejurwil tapak suci kelas J di kejurwil UMP CUP yang ke-8 . Kado terindah atas kerja keras , kami berharap bisa bertanding di tingkat kejuaraan nasional” tutur Izzam.
Lebih lanjut Rafi menuturkan, bahwa dirinya tak menyangka kalau di partai final akan melawan teman se almamaternya di SMK Muhammadiyah Bumiayu.
“Saya harus bertanding dengan adik kelasku sendiri Raihan di partai final kelas I Putra” pungkasnya.
Senada Yuli selaku Waka Kesiswaan menjelaskan, bahwa ketiga siswa yang telah menorehkan prestasi di cabang Tapak suci di tahun yang sama yaitu :
Prestasi Rafi mendapatkan juara 1 kejuaraan kabupaten Brebes kelas F Dewasa Putra dan Juara 1 ajang International of Championship pencak silat pandu samudera ke-2 kelas H Putra.
Sedangkan Izzam meraih juara 1 lomba POPDA 2019 tingkat kabupaten dan Juara 1 POPDA tingkat karisidenan. Keduanya juga sama-sama menjadi juara 3 untuk kelas yang berbeda di POPDA Jateng 2019.
Menambahkan harapan besar kepada Raihan yang masih duduk di tingkat X ini, sebagai pengganti Rafi dan Izzam yang sebentar lagi akan menyelesaikan pembelajaran di SMK Muhammadiyah Bumiayu.
Faiz, selaku kepala Sekolah mengatakan sekolah akan memberikan support secara maksimal guna memenuhi harapan para siswanya untuk berpartisipasi di kejuaraan nasional tapak suci tingkat pelajar pada tahun 2020 nanti.(Hendra)