Resmi Dilantik, PCPM Kepil Ajak Bersatu dalam Dakwah Amar Ma’ruf Nahi Munkar

Resmi Dilantik, PCPM Kepil Ajak Bersatu dalam Dakwah Amar Ma'ruf Nahi Munkar

WONOSOBO, Suara Muhammadiyah –  Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (PCPM) Kecamatan Kepil resmi dilantik oleh ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Wonosobo Sunarno Eko bertempat di Gedung TPQ Nurul Huda Gentan, desa Bener Kepil, Wonosobo, Sabtu (18/01).

Dalam kesempatan tersebut, Amin Fajar, Ketua PCPM Kepil periode 2016/2019 berharap agar PCPM mampu menjadi pelopor, pelangsung dan penyempurna dakwah amar ma’ruf nahi munkar serta berfastabiqul khairat dengan tantangan sesuai zamanya.

Setelah 32 pengurus PCPM Kepil dilantik, Ketua Umum PCPM terpilih, Heri Wahyudin mengajak agar segenap pengurus mampu merapatkan barisan dan memperkuat persatuan.

“Sebagaimana telah disebutkan dalam QS. As-Shaf: 4, penting bagi kita untuk memperkuat persatuan dalam berjuang di Pemuda Muhammadiyah Cabang Kepil. Karena dengan bersatu, kita bisa memberikan kebermanfaatan lebih besar,” tutur Heri mewakili segenap pengurus terlantik.

Adapun dari Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) yang di wakili oleh Sumarno Edi, ia juga berpesan agar pemuda itu bisa merencanakan visi kedepan dalam rangka dakwah amar ma’ruf menuju terciptanya masyarakat Islam yang sebenar-benarnya. Sehingga Pemuda Muhammadiyah bisa menjadi pusat peradaban pemuda Islam.

Acara ditutup dengan tausyiah dari Ustadz Edgar Hamash dari Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Arab Saudi serta memberikan semangat dan motivasi untuk warga Muhammadiyah Kepil. (Hasbi/Riz)

Exit mobile version