Tingkatkan Kualitas, STIT Muhammadiyah Sibolga Kerjasama dengan UMTS dan Kampus Labuhan Batu

Tingkatkan Kualitas, STIT Muhammadiyah Sibolga Kerjasama dengan UMTS dan Kampus Labuhan Batu

TAPSEL, Suara Muhammadiyah – Kampus STIT Muhammadiyah Sibolga menjalin kerjasama dengan UMTS (universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan) serta Kampus lain daerah Labuhan batu dan Tapanuli.

Penandatanganan kerjasama (MoU) dilaksanakan di Kampus UMTS Padang Sidimpuan, Sabtu 25 Januari 2020.

Rektor UMTS Muhsana Pasaribu MA dalam sambutannya mengajak semua perguruan tinggi di wilayah Tapanuli dan Labuhan batu meningkatkan kualitas. Mengembangkan kegiatan ilmiah berwawasan global. “Meningkatkan nilai akreditasi dibutuhkan kerjasama dan kurikulum berbasis KKNI”, katanya.

Sedangkan Ketua STIT Muhammadiyah Sibolga Ahmad Hosen Hutagalung dalam kesan penutupan mengajak semua Kampus berpacu aktifitas tri darma perguruan tinggi meliputi pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat. “Mari kita kerjasama workshop Dosen serta mahasiswa”, ajaknya.

Kegaitan MoU dirangkai *forum group discusion* (FGD) narasumber Rektor UMTS sendiri. STIT Muhammadiyah Sibolga menjalin kerjasama selain dengan UMTS juga dengan Kampus Univa (universitas Al Washliyah) Labuhan batu, STIT Al bukhary Labuhan batu, STAI Barumun Raya Sibuhuan Palas, dan lainnya.(riz)

Exit mobile version