Komentar Sekretaris PWM Jateng tentang Perundungan di Purworejo

PURWOREJO, Suara Muhammadiyah— Warga internet dikejutkan dengan viralnya video siswa SMP yang sedang melakukan perundungan (bully) kepada seorang siswi di dalam kelas.

Terlihat dari video yang telah beredar, 3 siswa SMP di Purworejo tersebut tampak memukul seorang siswi. Kejadian tersebut diketahui terjadi di SMP Muhammadiyah Butuh, Purworejo, Jawa Tengah.

Bahkan salah satu pelaku memukul korban dengan sapu ada juga yang menendang siswi tersebut. Siswi, korban bully tersebut hanya duduk terdiam dan menunduk sambil menangis tersedu-sedu.

Bisyron Muhtar, Sekretaris Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jateng mengatakan bahwa peristiwa ini tidak bisa dipungkiri. Muhtar menjelaskan bahwa kita harus menerima kejadian itu sebagai fakta, kemudian mempelajari faktor-faktor  penyebab terjadinya. Setelah itu, mengambil langkah penyelesaian, dan bukan untuk ditutup-tutupi.

“Kejadian ini bukanlah aib. Kejadian ini merupakan realitas tantangan Muhammadiyah dalam berbakti kepada masyarakat. Ada cerita sukses, ada tantangan, bahkan ada yang sementara gagal,” ungkap Mukhtar dalam keterangannya, Kamis (13/2).

Mukhtar mengajak kepada seluruh warga dan masyarakat agar dapat  menyelesaikan masalah ini dengan bijak. Di sisi lain, dapat menjadikan momen ini untuk berbenah dan berikhtiar mengatasi tantangan-tangan kedepannya.(rahel/riz)

Anakku Korban “Bullying” 

Kekerasan Terjadi karena Kurang Sentuhan Batin 

Exit mobile version