Tadabur Alam PCNA Bulakamba di Taman Anggrek dan Clirit View Tegal

Tadabur Alam PCNA Bulakamba di Taman Anggrek dan Clirit View Tegal

BREBES, Suara Muhammadiyah – Ahad, 1 November 2020 Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PCNA) Bulakamba Kabupaten Brebes, menyelenggarakan Tadabur Alam di Taman Anggrek dan Clirit View Tegal.

Kegiatan yang diikuti oleh anggota aktif PCNA Bulakamba  itu berjalan dengan lancar dan penuh dengan kegembiraan. Adawiyah, SPd selaku ketua panitia kegiatan, menyampaikan bahwa tadabur alam yang diselenggarakan oleh PCNA Bulakamba ini terdiri atas beberapa  kegiatan

Seperti Tausiyah oleh Mubaligh dan Mubalighoh PCNA Bulakamba Ust. Zaenal Abidin, Ust. Bambang, dan Ustdzah Ismi, Quis seputar pemahaman mengenai ke-Islam-an dan ke-Muhammadiyah-an, dan tentunya berkeliling wisata alam dengan maksud dan tujuan untuk lebih mengagumi kemahakuasaan dan keindahan ciptaan Allah SWT.

“Waktu pelaksanaan Tadabur Alam berlangsung sangat efektif, yaitu dimulai sejak pukul 09.00 WIB s.d. pukul 14.00 WIB, hanya terpotong untuk Istirahat, Sholat, dan Makan (ISHOMA),” tambahnya.

Salah satu Mubaligh PCNA Bulakamba, Ust. Zainal Abidin menyampaikan bahwa : dalam Al-Qur’an terdapat ajakan untuk mengalihkan perhatian terhadap benda-benda yang ada dibumi ini, agar dapat membuktikan adanya Allah SWT. Dengan mengamati benda-benda tersebut, maka dapat memberikan suatu pemahaman yang meyakinkan, akan adanya Allah Yang Maha Pencipta lagi Maha Pengatur.  Sebagaimana Allah SWT berfirman:

Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, dan silih bergantinya malam dan siang, terdapat tanda-tanda (ayat) bagi orang yang berakal (QS. Ali Imran: 190).

Dan diantara tanda-tanda kekuasaan-Nya adalah diciptakan-Nya langit dan bumi serta berlain-lainnannya bahasa dan warna kulitmu. Sesungguhnya pada yang demikan itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang mengetahui (QS. Ar-Rum : 22).

Dalam sambutannya, Ketua PCNA Bulakamba, Revvina Agustianti, S., S.H, sangat bersyukur karena salah satu program kerja organisasi otonom (ortom) yang dipimpinnya itu telah berjalan dengan lancar, khidmat, dan menggembirakan.

Tadabur alam merupakan salah satu strategi dakwah yang dikemas dengan cara menggembirakan dalam rangka untuk mempererat ukhuwah agar tetap istiqomah.

Ia berharap kepada seluruh anggotanya agar pasca Tadabur alam ini semangat untuk bertaklim, bersyarikat, berinovasi dan bergerak demi pergerakan keputrian yang berkemajuan ini semakin meningkat.

Banyak hal yang masih perlu dikerjakan untuk memajukan pergerakan keputrian khususnya di Cabang Bulakamba, Kabupaten Brebes, oleh karenanya kita sangat butuh saran, dukungan, kerjasama dengan berbagai pihak, demi terwujudnya islam yang berkemajuan, tambahnya.

 Lebih lanjut, bahwa kedepan masih banyak program – program yang segera akan direalisasikan, seperti : seminar, workshop, dialog akademik dan lainnya. Tentu ini masih menjadi tujuan utama yaitu mewujudkan putri Muhammadiyah yang berkemajuan. (Hen)

Exit mobile version