YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Mahasiswa KKN IT 042 menggelar pelatihan Pemanfaatan Digital Marketing Sebagai Sarana Promosi yang berlokasi di Paud Among Siwi dan dilakukan dengan 2 sistem yaitu secara Online melalui Google Meet dan secara Offline pada Sabtu, 06 Februari 2021. Acara pelatihan tersebut dipandu oleh Azka Azkiya sebagai Master Of Ceremony dan di Moderator oleh Syakila Nur Wakhidah Achmad sebagai Anggota KKN Reguler Berbasis IT Kelompok 042.
Kegiatan pelatihan Digital Marketing ditujukan kepada Bumdes & UMKM dengan pemateri RetnoWidowati PA., SE., M.Si., Ph. D selaku Dosen Program Studi Magister Manajemen untuk memaparkan Strategi Pemasaran secara Online. Acara pelatihan Digital Marketing ini dihadiri oleh 6 Pegawai BUMDES serta 12 Pelaku UMKM secara Online dan 10 UMKM yang hadir secara offline. Peserta pelatihan Digital marketing cukup antusias dalam mengikuti kegiatan ini, mereka berharap strategi-strategi yang dipaparkan dapat bermanfaat serta dapat digunakan dalam memaksimalkan pemasaran secara Online.
Muhammad Yanuar Fitrawan selaku ketua dari KKN UMY IT 042 serta Ibu Arni Surwanti, M.Si selaku Dosen Pembimbing dari program Studi Magister Manajemen UMY mendukung penuh dalam melaksanakan kegiatan pelatihan Digital Marketing.
Di masa pandemi Covid-19 ini Universitas Muhammadiyah menghimbau bagaimana di situasi pandemi covid-19 ini mahasiswa tetap dapat membantu serta memberikan dedikasi mereka kepada masyarakat yaitu dengan cara melaksanakan program Kuliah Kerja Nyata (KKN) dengan berbasis IT. Dengan adanya program KKN ini mahasiswa dapat membantu masyarakat mengelola atau mempromosikan usahanya melalui pemasaran secara Online.
Program pengabdian yang diselenggarakan oleh LP3M UMY, terdapat 8 Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Yogyakarta yang tergabung dalam kegiatan Kuliah Kerja Nyata berbasis IT 2021. Kegiatan pelatihan ini melibatkan mitra Bumdes dan Kelompok Usaha Pengelolaan Sampah (Kupas), Organisasi sosial Kampoeng Dolanan serta UMKM kuliner yang terdapat di Desa Pandes, Panggungharjo, Sewon, Bantul, Yogyakarta. Salah satu program yang di lakukan oleh Mahasiswa UMY KKN IT 042 adalah memberikan pelatihan mengenai strategi-strategi bagaimana cara memaksimalkan Sosial Media sebagai sarana pemasaran secara online.
Saat ini perkembangan teknologi semakin mengalami peningkatan yang cukup pesat, di abad ke- 21 hampir di segala sektor berkaitan dengan penggunaan teknologi yang mana mempermudah manusia dalam melakukan berbagai aktivitas, salah satunya adalah memanfaatkan sarana sosial media dalam memaksimalkan pemasaran secara online. Para peserta UMKM yang ikut hadir dalam Mereka mengalami naik turun dalam mengembangkan usahanya dikarenakan dampak dari adanya pandemi covid-19. Maka dari itu pelatihan ini juga ditujukan untuk mereka yang sedang membenahi usahanya agar tetap berjalan dan bertahan. Selain menggunakan metode pemasaran secara online, pemateri juga mengungkapkan bahwa dalam mengelola suatu usaha dibutuhkan ketekunan dan niat yang kuat dalam kondisi apapun. Misalnya saja dalam menghadapi pandemi ini, walaupun penjualan berkurang namun, mereka bisa menggunakan media sosial untuk pemasaran.
Sampai saat ini Pandemi Covid-19 memang belum menunjukan curva penurunan secara signifikan, namun semangat mereka untuk tetap mempertahankan usahanya harus tetap ada. Dengan memanfaatkan teknologi, maka mereka dapat menggunakan media tersebut dengan sebaik-baiknya. Pada pemasaran mereka dapat menggunakan media sosial untuk memasarkan produk mereka serta menggunakan jasa iklan yang ada di media sosial.
Di masa pandemi covid-19 seperti saat ini banyak sekali dampak yang dirasakan oleh masyarakat salah satunya adalah penjualan jasa maupun produk mengalami penurunan, maka dari itu Mahasiswa KKN IT UMY 042 berharap melalui kegiatan pelatihan Digital Marketing ini dapat memberikan manfaat bagi Bumdes serta UMKM untuk mengetahui strategi dalam memaksimalkan sosial media untuk dapat memajukan jasa serta produk mereka melalui pemasaran promosi secara online. (Melinia)