Raker MPI PDM Kota Metro Semangat Tuntaskan Amanah

Raker MPI PDM Kota Metro Semangat Tuntaskan Amanah

Raker MPI PDM Kota Metro Semangat Tuntaskan Amanah

METRO, Suara Muhammadiyah – Majelis Pustaka dan Informasi Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Metro menyelenggarakan Rapat Kerja. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula SDMu Sang Pencerah Metro Barat pada tanggal 20 Februari 2021. Acara dibuka oleh Ketua PDM Kota Metro, M. Daud Sidiq, BA. didampingi Pleno yang membidangi Drs.  Hairudin Rustam. Sebagai peserta raker yaitu Pimpinan Cabang Muhammadiyah se-Kota Metro, Ortom Tingkat Daerah dan Tim biro TVMu Lampung.

Dalam sambutannya, Ketua Majelis Pustaka dan Informasi Suhendi, M.Pd menyampaikan bahwa MPI di masa periode perpanjangan berniat akan menyelesaikan program yang diamanahkan Musyda.

“Sesuai amanah Tanfidz, salah tugas yang harus diselesaikan adalah menyusun buku Sejarah Perkembagan Kota Metro. MPI juga akan membangun sinergitas kepada Majelis, Lembaga, amal usaha dan badan usaha Muhammadiyah di Kota Metro, agar MPI dapat dirasakan manfaat dan keberadaaannya,” tuturnya saat memberikan sambutan.

Daud, BA. dalam pengarahannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada MPI yang menyelengarakan raker. MPI merupakan bagian yang tidak terpisahkan dan integral dengan PDM Kota Metro, tugasnya mensyiarkan melalui media kegiatan-kegiatan Muhammadiyah.

“Ada tiga program MPI yang harus diselesaikan, salah satunya menyusun sejarah Muhammadiyah Kota Metro. MPI harus mempu meliput berita-berita untuk diinformasikan kepada warga persyarikatan Muhammadiyah dan masyarakat. MPI harus mampu menjadi media penerangan dan informasi yang akurat berita-berita Muhammadiyah” tandas Ketua PDM mengkhiri pengarahan yang lanjutkan dengan membuka cara secara resmi.

Pada raker ini, MPI membagi dua bidang, yaitu bidang pustaka dan informasi.  Pada Pemaparan program pustaka disampaikan oleh Siti Fatonah, M. Pd.I. dan Bidang Informasi di sampaikan oleh Muhammad Nur, M.Pd.I.

Dalam pemaparannya, Siti Fatonah menyampaikan bahwa, bahwa bidang pustaka memiliki dua program yang dijabarkan menjadi beberapa kegiatan. Antara lain Penulisan sejarah Muhammadiyah Kota Metro, Penulisan sejarah Amal Usaha Muhammadiyah se-Kota Metro dan program ketiga menghimpun tulisan para tokoh, dan aktifis penggerak Muhammadiyah.

Pada bidang informasi, MPI berkonsentrasi pada peliputan acara-acara yang  diselenggarakan Muhammadiyah dan acara pengajian-pengajian Muhammadiyah Kota yang akan tampilkan secara live yang melalui media sosial. Kerjasama dengan TVMu Biro Lampung juga dilakukan agar acara Muhammadiyah dapat diliput oleh TVMu secara optimal.

Acara ditutup oleh pleno Pimpinan Daerah Kota Metro yang membidangi Majelis Pustaka dan Informasi Drs. Hairudin Rustam, dan diakhiri dengan sesi foto bersama.  (Imam Sapi’I, Sekretaris MPI PDM Kota Metro).

Exit mobile version