BUMIAYU, Suara Muhammadiyah – Bertempat di laboratorium Bahasa peserta didik tingkat XII akuntansi SMK Mutu Bumi (Muhammadiyah Satu Bumiayu) sejumlah 18 siswa mengikuti kegiatan Ujian Kompensi Keahlian (UKK) Eksternal, UKK eksternal dilaksanakan pada hari Selasa, 16 Maret 2021 secara shifting dan menerapkan protokol kesehatan guna pencegahan covid-19.
Ujian ini dilakukan untuk mengukur seberapa jauh kemampuan siswa dalam menyerap pengetahuan materi kejuruan akuntansi meliputi kompetensi dalam menyusun laporan keuangan.
Pada tahun 2021 Program Keahlian Akuntansi dan Keuangan bekerja sama dg Bank Jateng KCP Syariah Tegal sebagai institusi pasangan kelas Industri sekaligus penguji dalam ujian eksternal yang dilaksanakan pada hari Selasa, 16 Maret 2021 meliputi ujian mengelola jurnal umum, mengelola buku besar dan menyusun laporan keuangan yang terbagi menjadi 3 sesi.
Yani Farachwati, S.E selaku Kaprodi Akuntansi dan Keuangan menyampaikan UKK Eksternal ini adalah bagian dari tahapan untuk meraih kelulusan dalam materi pelajaran produktif akuntansi (praktik kejuruan), semoga ketika lulus dari jurusan akuntansi peserta didik sudah siap bekerja dan bersaing di perusahaan-perusahaaan besar dalam mengaplikasikan ilmunya.
Hal senada juga disampaikan Sopyan Saidi selaku penguji eksternal, peserta didik akuntansi diharapkan dapat terus berlatih dalam meningkatkan kualitas pengetahuannya dengan selalu mengikuti perkembangan zaman, apalagi di era milenial di butuhkan akuntan-akuntan publik yang melek IT dan jujur dalam segala hal.
Semoga dengan melalui ujian eksternal ini peserta didik Prodi Akuntansi dan Keuangan SMK Mutu Bumi menjadi lebih termotivasi dan siap menghadapi tantangan zaman untuk melanjutkan jenjang karir yang lebih baik lagi, baik untuk melanjutkan Kuliah, Bekerja maupun berwira usaha.
Faiz hanani, S.Pd selaku kepala sekolah menyampaikan Peserta didik secara keseluruhan yang mengikuti ujian sejumlah 277 untuk kegiatan ujian melibatkan DUDI pasangan atau kelas industri.
Waktu dan tanggal pelaksanaan kgiatan ukk eksternal diatur secara sifting dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat, TKRO bekerja sama dengan Toyota Nasmoco tegal,
BDP bekerja sama dg Rita SuperMall bekerja sama dengan Politron . prodi TKJ bekerja sama dengan CV Nurvindo Mediacom sedangakan, prodi TBSM bekerja sama dengan Yamaha.
“Doa dan ikhtiar SMK Muhammadiyah Bumiayu terus melangkah maju untuk bergerak cepat,” ucapnya. (Hendra Apriyadi)