Pemikiran KH Djamaluddin Amien Diharapkan Menjadi Kajian
MAKASSAR, Suara Muhammadiyah – Ketua BPH Unismuh Makassar Prof Gagaring Pagalung, M.Si, Ak.C.A, memberi ucapan selamat dan support kepada penyelenggara kegiatan Wisuda Tahfidz Qur’an I, pada Sabtu 20 Maret 2021 di Mini Hall Pesma KH Djamaluddin Amien Unismuh Makassar.
Pada kegiatan wisuda ini dengan mengusung tema, Menjadi Penetas Kader Belia, Pilar Muhammadiyah. “Tugas yang diemban Pesma KH Djamaluddin Amien ini cukup berat untuk menciptakan kader, sehingga kondisi ini harus senantiasa dipeliharan dan BPH Unismuh Makassar memberi support,” katanya.
Prof Gagaring malah menantang pengurus Pesma KH Djamaluddin Amien untuk melakukan kajian pemikiran KH Djamaluddin agar bisa mengalir ke mahasiswa. Apalagi sosok KH Djamaludin Amien jadi jadi tokoh panutan di persyarikatan Muhammadiyah.
“Program Pesma KH Djamaluddin Amien menggelar Daurah Sepekan Tahfidz Al-Qur’an mulai 28 Februari-7 Maret 2021 dan mewisuda pesertanya hari ini sekaligus kontribusi nyata bagi Muhammadiyah khususnya Unismuh Makassar,” ungkapnya.
“Karena kegiatan yang dilaksanakan ini adalah wujud nyata dari catur dharma dan harus dikawal siap program ini secara berkelanjutan, tidak saja go ke daerah tapi go internasional,” tegasnya.
Koordinator Pesma KH Djamaluddin Amien Unismuh Makassar, Drs.H. Mawardi Pewangi, M.Pd.I pada sambutannya menyatakan, Daurah Sepekan Tahfidz Al-Qur’an dilanjutkan wisuda hari ini merupan program pertama dari Pesma KH Djamaluddin Amien dan akan terus dikembangkan.
“Malah para alumni dari kegiatan yang disebut Program Mubaligh Hijrah sudah diminta oleh beberapa daerah untuk menjadi imam salat tarwih dan penceramah selama bulan suci Ramadhan,” katanya.
Permintaan dari ummat bagi alumni Daurah Sepekan Tahfidz Al-Qur’an, bukan hanya datang dari Sulsel tetapi malah ada yang datang dari Sulbar, Samarinda dan Balikpapan.
Kehadiran para Mubalig Hijrah Pesma KH Djamaluddin Amien Unismuh Makassar di tengah ummat, pada sisi lain bagian dari pelaksanaan Catur Dharma Perguruan Tinggi. Selain itu juga jadi media sosialisasi dan promosi kampus di tengah masyarakat.
Kepala Pengelola Pesma KH. Djamaluddin Amien, Sitti Chaerani Djaya, S.Sos., M.Pd dalam laporannya mengatakan, Wisuda Tahfidz Qur’an I, terlaksana setelah terlaksana Daurah Sepekan Tahfidz Al-Qur’an mulai 28 Februari-7 Maret 2021.
Para alumni daurah tersebut menjalani wisuda hari ini untuk selanjutnya akan disebar jadi imam dan penceramah ke tengah ummat selama Ramadhan. Tetapi sebelum disebar akan dilaksanakan pelatihan imam dan penceramah pada pekan terakhir Maret 2021, ungkap Ketua Umum PW Nasyiatul Aisyiyah Sulawesi Selatan 2004-2008 ini.
Pada prosesi wisuda itu diumumkan peserta terbaik 1, Muh Nizar menghapal Al-Quran sebanyak 16 juz dari mahasiswa Al-Birr Unismuh, disusul Muakmal sebanyak.10 juz mahasiswa PUTM,
Ahmad Zulkifli, 20 juz, Muhqaza, 9 juz .5 lembar dan Fauzi, sebanyak 9 juz. Perempuan, Nurul Izzah sebanyak 2 juz 6 lembar dan Nur Ika 2 juz.
Turut hadir pada acara ini, turut hadir Sekretaris BPH Unismuh Makassar, Mustaqim Muallim, S.Ag, Wakil Rektor III Unismuh Makassar, Dr.H. Muhammad Tahir, M.Si, Kiyai Pesma KH Djamaluddin Amien, Al-Ustadz Dr. KH. Abbas Baco Miro, Lc. Dekan Fisip Unismuh Makassar, Dr.Hj. Ihyani Malik,S.Sos, M.Si, Wakil Dekan IV Unismuh Makassar, M.Amin Umar, S.Ag, M.Pd.I. (ulla/yahya)