Pengembangan Kurikulum SMK Terbarukan sebagai Pusat Keunggulan

smk

TEGAL, Suara Muhammadiyah – Menghadirkan dua narasumber yang berpengalaman dalam mengembangkan Amal Usaha Muhammadiyah yaitu Drs Riswanto, MM selaku ketua FKKS SMK Muhammadiyah Jawa Tengah serta kepala SMK Muhammadiyah 1 Kota Tegal dan Untung Supriyadi, S.Pd.I selaku SMK Muhammadiyah 2 Muntilan.

Berbagi ilmu dan diskusi bersama para guru SMK Muhammadiyah Kramat Kabupaten Tegal. Dalam kegiatan Sosialisasi kurikulum Vokasi SMK Pusat keunggulan dan Sekolah Pencetak Wirausaha (SPW) pada 10 April 2021. Kegiatan menggunakan prokes yang ketat.

Drs Riswanto, MM selaku ketua Forum Komunikasi Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah Jawa Tengah menjelaskan SMK Muhammadiyah harus memiliki pusat keunggulan, menjadi aspek penting untuk menciptakan dan menyiapkan tenaga kerja berdaya saing global.

SMK Muhammadiyah sebagai bagian dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Indonesia harus ambil bagian menjadi sekolah yang mampu bersaing, unggul dan maju. Untuk mencapai kemajuan tersebut pemahaman SMK Pusat Keunggulan harus terlebih dahulu di pahami kepala SMK Muhammadiyah. Selain itu lulusan SMK harus bisa mencetak wirausaha yang sukses, Dengan pengembangan kurikulum SMK terbarukan sebagai pusat keunggulan. (Hendra A)

Exit mobile version