LPCR Sambangi Daerah Minoritas Tana Toraja dan Toraja Utara

toraja

TORAJA, Suara Muhammadiyah – Dalam rangka program pengembangan Cabang & Ranting Muhammadiyah di Sulsel, LPCR yang merupakan salah satu lembaga persyarikatan Muhammadiyah melakukan kegiatan kunjungan ke Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Tana Toraja dan Toraja Utara.

Kunjungan yang dirangkaikan dengan safari dakwah Ramadhan ini berlangsung dari tanggal 3 – 5 Mei 2021, dengan menyambangi beberapa masjid di daerah tersebut sekaligus menghadiri undangan buka puasa bersama keluarga besar Almarhum H. Yunus Kadir, mantan Bendahara Muhammadiyah Sulsel.

Ketua Lembaga Pengembangan Cabang & Ranting (LPCR) Muhammadiyah Sulsel, M Fitriady menyampaikan ini adalah program rutin LPCR yang setiap bulan dilakukan. April kemarin kunjungan ke PDM Sidrap dan Bulukumba, bulan ini ke PDM Tana Toraja & Toraja Utara sekaligus melakukan safari dakwah Ramadhan di beberapa masjid, salah satunya adalah Masjid Raya Makale.

“Selain safari dakwah, kami juga melakukan rapat koordinasi dengan LPCR PDM setempat. Mengecek kondisi cabang dan rantingnya sekaligus mensosialisasikan program LPCR Muhammadiyah Sulsel yang akan datang,” tuturnya.

“Program terdekat kita adalah Lomba Cabang & Ranting unggulan tingkat Sulsel yang direncanakan akan diadakan pada bulan Juni 2021. Disamping itu, program pemberdayaan cabang dan ranting juga turut disosiasilasikan pada kunjungan kali ini, yakni program kemitraan peternakan ayam kampung dan penanaman jagung serta porang di tingkat cabang atau ranting” tambah M.Fitriady yang juga Direktur Utama PT.Surya Pangan Indonesia Unismuh Makassar.

PT. Surya Pangan Indonesia adalah Badan Usaha Milik Muhammadiyah (BUMM) yang dimiliki oleh Universitas Muhammadiyah Makassar yang bergerak di bidang bisnis peternakan ayam kampung di Bolangi dan pabrik jagung di Bajeng, Gowa.

Turut serta dalam kegiatan kunjungan LPCR  ini, Wakil Ketua Muhammadiyah Sulsel H. Darwis Lantik, wakil ketua dan sekretaris LPCR Sulsel, Abdul Muis dan Firdaus. (Hadi/Riz)

Exit mobile version