SRAGEN, Suara Muhammadiyah – Sekolah Menengah Atas (SMA) Trensains Sragen berhasil menempati posisi lima besar SMA Islam terbaik di Jawa Tengah untuk kategori sekolah swasta. “Dengan mencermati data dari LTMPT bisa kita lihat peringkat SMA Islam Terbaik se-Jateng. Data yang ada menunjukan bahwa SMA Trensains Muhammadiyah Sragen termasuk ke dalam urutan 5 besar dengan rerata nilai 534,637,” ujar Hakim Zanky, humas SMA Trensains Muhammadiyah Sragen, Jawa Tengah, Senin (21/6/2021).
Zanky menambahkan bahwa beringkat ini berasal dari data yang dilansir LTMPT (Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi). Sebagaimana yang diketahui, LTMPT adalah sebuah lembaga di bawah naungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia yang berperan sebagai penyelenggara tes masuk perguruan tinggi bagi calon mahasiswa baru.
LTMPT memang baru saja merilis Top 1000 yaitu sekolah dengan nilai rerata TPS UTBK Tertinggi Tahun 2020 yang berisi 1.000 SLTA dengan rerata nilai TPS tertinggi. Dari 1000 sekolah tersebut Jawa Tengah secara keseluruhan menyumbang 187 sekolah, terdiri dari 13 Madrasah Aliyah, 23 SMK, dan 151 SMA baik negeri dan swasta, termasuk SMA Trensains Muhammadiyah Sragen di dalamnya dengan menempati posisi kelima.
“SMA Trensains Sragen merupakan sekolah unggulan Muhammadiyah. Sekolah dengan format pesantren ini bukan pesantren biasa melainkan pesantren sains,” jelas Zanky. Trensains mengingatkan dan menyadarkan bahwa di dalam Al-Quran, terdapat 800 ayat alam yang mengarah pada pemahaman dan penguasaan sains dan teknologi. Zanky menambahkan bahwa dengan semangat Trensains, umat Islam harus kembali kuasai iptek karena secara empirik, mengatakan bahwa bangsa-bangsa yang eksis adalah bangsa-bangsa yang menguasai sains fundamental.
“SMA Trensains berikhtiar melahirkan saintis muslim abad 21. Prestasi yang diraih kita syukuri dan insya Allah akan berusaha selalu kami tingkatkan agar semakin berkemajuan,” pungkas Zanky. (FJ/Riz)