YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Muhammadiyah menapaki usia ke-112 dalam kelender Hijriah. Kiprahnya terus berkembang untuk membangun masyarakat yang berkemajuan dengan beragam Amal Usahanya hingga ke berbagai pelosok negeri.
Memperingati Milad Muhammadiyah ke-112 H, keluarga besar Muhammadiyah Seyegan mempersembahkan lagu istimewa berjudul Sinergi (Muhammadiyah & ‘Aisyiyah) melalui Youtube Channel. Lagu Sinergi ini menjadi kata kunci dan kekuatan persyarikatan Muhammadiyah di Abad Kedua.
Kepala SD Muhammadiyah Kasuran, Seyegan, Hartoyo, S.Pd selaku pencipta lagu mengungkapkan di era milenial ini dakwah bisa dilakukan melalui seni budaya terutama lagu. Termasuk membangun kebersamaan di keluarga besar Muhammadiyah Seyegan.
Tampak para pimpinan Muhammadiyah – ‘Aisyiyah serta jajaran Kepala Sekolah dan guru di AUM menjadi vocal. Yaitu PCM Seyegan, PCA Seyegan, Kepala Sekolah TK, SD SMP, dan SMK Muhammadiyah Seyegan Sleman Yogyakarta. (Riz)
Lirik
SINERGI
(Muhammadiyah Aisyiyah)
Cipt. Hartoyo, S.Pd.
Muhammadiyah
Dan Aisyiyah
Bersatu padu untuk maju
Bersama satukan langkah
Muhammadiyah
Dan Aisyiyah
Bersatu padu saling bantu
Mewujudkan cita-cita.
Reff :
Mari bergandengan Muhammadiyah
Mari bergandengan Aisyiyah
Mari bersama-sama wujudkan
Cita-cita mulia
Tegakkan junjung tinggi Al-Islam
Tuk mewujudkan masyarakat Islam
Yang sebenar-benarnya amalkan
Smoga Allaaaah… memudahkan