YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Tahun baru Islam memiliki makna tersendiri bagi umat muslim di mana pun berada. Semestinya tahun baru hijriyah diperingati sebagai momentum bermuhasabah, bukan untuk dirayakan dengan berhura-hura.
Menyongsong tahun baru 1 Muharram 1443 Hijriyah kali ini SD Muhammadiyah Condongcatur (SDM CC) Yogyakarta dengan beragam agenda bermanfaat. Salah satunya serentak Khataman Al-Qur’an 30 Juz bersama baik guru maupun siswa di rumah yang diselenggarakan live secara daring.
“Khataman Al-Qur’an mudah-mudahan bisa dilakukan masing-masing siswa di rumah bukan hanya kali ini saja, melainkan bisa istikamah menunaikannya,” kata Kepala SDM CC Sulasmi, SPd dalam pembukaan Songsong 1 Hijriah “Berhijrah di Masa Pandemi Raih Prestasi Tinggi”, Senin (9/8/2021).
Menurutnya semangat tahun baru hijriah seyogyanya memberikan peningkatan dalam hal kebaikan dan istikamah menjadi pribadi yang lebih bermanfaat. “Ini menjadi motivasi agar siswa lebih mengembangkan potensinya dalam berkarya,” tutur Sulasmi.
Semarak SDM CC Menyongsong Tahun Baru 1443 Hijriyah diantaranya khataman Al-Qur’an 30 Juz, doa bersama, dan kajian kisah hikmah hijrah Rasulullah saw. Selain itu, selama sepekan juga diselenggarakan lomba-lomba keagamaan seperti lomba mewarnai, lomba membuat cerita, membuat puisi, membuat pantu, donasi Muharram, serta puasa sunnah.
Diharapkan keluarga SDM CC dapat memikirkan apa yang perlu diperbaiki seperti makna hijrah. Dari yang sebelumnya kurang baik menjadi baik, contohnya dalam hal beribadah seperti shalat, membaca al-Qur’an dan lain sebagainya.
“Semoga kita bisa meningkatkan iman dan takwa kepada Allah SwT, menjadi golongan yang dicintai oleh Allah SwT Dengan adanya tahun baru Islam diharapkan kita lebih mawas diri, introspeksi, dan bermuhasabah atas segala tindakan yang telah dilakukan selama 12 bulan kemarin,” tandasnya. (Riz)