MAROS, Suara Muhammadiyah – Majelis Pembina Kader Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (MPK PWM) Sulsel, Senin 13 September 2021 melakukan silaturrahim dengan Bupati Maros HAS. Chaidir Syam, S.IP, MH di ruang kerjanya.
Silaturrahim kali ini dipimpin oleh Ketua MPK PWM Sulsel, Drs.Husain Abdurrahman,M.Pd, melaporkan kepada Bupati Maros rencana pelaksanaan baitul arqam bagi PWM Sulsel rencana dilaksanakan, Ahad-Sabtu 9-10 Oktober 2021, di Bantimurung Maros.
Bendahara MPK PWM Sulsel, Sitti Chaerani Djaya,S.Sos,M.Pd, yang ikut dalam rombongan kepada media, Senin sore mengatakan, rombongan pengurus MPK PWM diterima Bupati Maros dan merespon secara positif serta siap membantu guna memperlancar proses kegiatan Baitul Arqam.
Dilaporkan juga peserta direncanakan 84 orang berasal dari seluruh pengurus inti harian PWM Sulsel, Ketua dan Sekretaris Majelis, Ketua dan Sekretaris Ortom tingkat wilayah Sulsel.
Para anggota pengurus MPK PWM Sulsel yang mendampingi Ketua pada acara silaturrahin ini; Ketua Panitia Baitul Arqam , Amiruddin .MR,M.Pd dan Sekretaris, Syaeful K.S.Pdi.
Sekretaris MPK PWM Sulael, Dahlan Sulaeman,S.Ag, Bendahara, Sitti Chaerani Djaya,S.Sos,M.Pd. Pengurus lainnya, Dra.Jumiati Noor, M.Pd H.A.Amri,SE. Hajerah Tihurua,ST, Yakub,M.Pd. (ulla/yahya)