SURABAYA, Suara Muhammadiyah – Sekolah Dasar Muhammadiyah 12 Surabaya (SDM Dubes), Sekolah yang beralamat di Jl. Dupak Jaya V / 21-28 Surabaya. Dalam rangkah menyambut penerimaan peserta didik baru tahun 2022-2023 meluncurkan progam Qur’an Ceria. Kegiatan ini diperuntukan untuk Anak-anak taman kanak-kanak jenjang B.
Kegiatan Qur’an ceria didesain untuk mengajarkan anak-anak cinta Al-Qur’an sejak dini melalui pengenalan huruf hijaiyah lewat kartu, baca al-Qur’an lewat peraga tilawati, hafalan surat-surat pendek dengan cara sambung ayat, murojaah dan hafalan doa-doa sehari-hari.
Seperti hari Sabtu, 25 September 2021 sebanyak 22 siswa TK. TK ABA 67 sebanyak 2 siswa, TK ABA 49 sebanyak 7 siswa, TK ABA 23 sebanyak 12 siswa dan TK ABA 11 dengan 1 siswa. Mereka dibagi dalam tiga kelas dengam setiap kelas ada dua pengajar.
Memulai kegiatan dengan membaca doa bersama dan perkenalan antara ustadzah dengan peserta didik. Setelah saling kenal peserta didik satu persatu membaca alat peraga tilawati setelah ustadzah memberi contoh bacaannya. Alhamdulillah pada proses ini anak-anak sangat antusias mereka saling berrebut untuk membacanya. Ujar ustadzah Amelia Safitri
Setelah membaca peraga tilawati anak-anak diajak bermain untuk tebak huruf hijaiyah pada kartu yang telah disiapkan. Selain itu juga membaca tanda baca seperti fathah, kasroh maupun dhommah. Disela-sela penyampaian materi peserti didik di ajak bernyanyi agar tetap konsentrasi. Seperti dalam lagu yang di nyanyikan ustadzah Siti Rumiyati berikut ini
Ketika guru bilang
Siapa yang ingin masuk dubes
Peserta didik bilang
Saya. Saya.
Siapa yang ingin masuk dubes
Saya . Saya
Siapa yang ingin masuk sini, harus rajin mengaji.
Siapa yang ingin masuk dubes
Saya. Saya
Kegiatan berikutnya adalah murojaah dan sambung ayat. Peserta didik diajak sambung ayat dengan cara membaca secara sambung menyambung antara satu dengan yang lainnya sampai surat yang dibaca selesai. Hal ini sangat bermanfaat untuk melatih daya ingat peserta didik. Lanjut ustadzah Rumi
Selain surat pendek pesera didik diajari doa sehari-sehari. Seperti doa tidur dan bangun dari toudur, doa masuk dan keluar kamar mandi, doa untuk kedua orang tua, doa kebaikan dunia akhirat. Pada doa masuk dan keluar kamar mandi peserta didik diajari adabnya. Seperti ketika masuk kamar mandi mendahulukan kaki kiri dan ketika keluar mendahulukam kaki kanan.
Setelah kegiatan Qur’an ceria selesai, peserta didik diajak berkeliling untuk mengenal lingkungan SD Muhammadiyah 12 (SDM dubes) pada kegiatan ini peserta didik di masuk kelas yang ada dilantai satu dan lantai dua. Pada kesempatan ini peserta didik sangat senang dengan dinding-dinding sekolah yang penuh dengan gambar. Ustadz-ustadzahpun menjelaskan gambar-gambar yang ada didinding sekolah.
Di akhir kegiatan peserta didik berkumpul dilapangan sambil menunggu orang tuanya menjemput untuk pulang. Lagi-lagi permainan ice breker dilakukan. Seperti peserta didik menyanyi dan melakukan gerakan adapun lagu yang dinyanyikan adalah ikan kembung yang dipimpin oleh ustadz Fredy. Berikut lagunya
Ikan kembung, ikan kembung
(tangan membersarkan perut)
Kepiting, kepiting
(Tangan seperti capit)
Ada ubur-ubur, ada ubur ubur
(Badan naik turun, tangan melambai kedepan)
Di laut hussssss
(Tangan bergelombang kekiri)
Semoga dengan kegiatan ini bisa menanamkan rasa cinta Al-Qur’an sejak dini pada anak-anak. Dengan begini insya Allah akan lahir generasi-generasi yang cinta Al-Quran, menjadi penghafal Al-Qur’an, dan tentukan akan menjadi anak -anak yang solih solihah. Tambah Ustadz Amelia Safitri. (Dzanur Roin)