BANYUMAS, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Banyumas kembali mengadakan Rapat Periodik pada Ahad, 26 Shafar 1443 H / 3 Oktober 2021 M. Kegiatan ini dilakukan secara luring terbatas dan daring melalui zoom meeting bekerjasama dengan LazisMu Banyumas.
Secara luring, rapat bertempat di Balai Aisyiyah dan dihadiri oleh 30 peserta yang terdiri atas 20 orang dari unsur pimpinan harian, ketua mejelis dan lembaga serta 10 orang perwakilan PCA se-Banyumas (Purwokerto Barat, Timur, Selatan, Utara, Karanglewas, Kembaran, Kedungbanteng, Sumbang, Baturaden dan Sokaraja).
Penyelenggaraan rapat secara luring ini menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan aturan pemerintah. Peserta lainnya mengikuti rapat melalui zoom meeting dengan jumlah yang hadir sekitar 78 orang baik dari unsur majelis dan lembaga maupun PCA se-Banyumas.
Rapat periodik dipimpin langsung oleh Dr. Zakiyah, M.S.I. Dalam sambutannya, dengan bersemangat Ketua Umum Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Banyumas ini menekankan, “Organisasi harus tetap berjalan dengan segala kemampuan yang kita miliki saat pandemi Covid-19 ini. Kita harus selalu punya komitmen dan loyalitas tinggi untuk menggerakkan dan memajukan organisasi Aisyiyah demi kejayaan Islam”. Selain itu, ia juga menyampaikan hal-hal terkait informasi terbaru tentang Muktamar Muhammadiyah yang akan digelar pada tahun 2022.
Rapat periodik merupakan kegiatan catur wulanan yang mempertemukan PDA dan PCA se-Banyumas untuk membahas program-program dan kegiatan organisasi. Setelah sempat terhenti karena pandemi, rapat periodik kali ini selain melaporkan pelaksanaan kegiatan majelis dan lembaga, juga disampaikan Perencanaan Program Percepatan Oktober 2021 – Oktober 2022.
Program percepatan harus dilakukan mengingat periode kepemimpinan yang harus sudah berakhir pada tahun 2022 mendatang. Penyampaian laporan dilakukan oleh para ketua yang mengkoordinir majelis dan lembaga di lingkungan PDA Banyumas.
Kesempatan penyampaian laporan pertama diberikan kepada Dra. Nasiyah selaku Ketua I yang mengkoordinir Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen), Majelis Pembinaan Kader (MPK), Lembaga Penelitian dan Pengembangan Aisyiyah (LPPA), dan Lembaga Kebudayaan (LK).
Laporan kedua disampaikan oleh Udji Prihati, S.H. sebagai Ketua III yang membawahi Majelis Kesejahteraan Sosial (MKS), Majelis Hukum dan HAM (MHH) dan Majelis Tabligh (MT). Yang terakhir, penyampaian laporan dilakukan oleh Ratifah, S.ST., M.Kes., Ketua IV yang membidangi Majelis Kesehatan (MK), Majelis Ekonomi dan Ketenagakerjaan, (MEK), serta Lembaga Lingkungan Hidup dan Penanggulangan Kebencanaan (LLHPB).
Kegiatan ini diakhiri dengan perkenalan Kantor Layanan (KL) LazisMu PDA Banyumas oleh Dra. Asri Widiastuti selaku Ketua KL LazisMu PDA Banyumas. Dalam paparannya ia menyampaikan tentang awal mula berdirinya KL LazisMu PDA Banyumas, visi dan misi, serta program-program LazisMu bekerjasama dengan PDA Banyumas. Ia menghimbau, “PCA yang belum ada Kantor Layanan (KL) segera mendirikan sehingga kita semua satu atap, agar kegiatan-kegiatan dan keuangan lebih terarah dan dapat terdokumentasi dengan baik”. (Rani/Mintarti)