Dua Mahasiswa UMP Go Internasional

Dua Mahasiswa UMP Go Internasional

PURWOKERTO, Suara Muhammadiyah – Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) Banyumas, Jawa Tengah melepas dua mahasiswa berprestasi yang berhasil lolos program Indonesia Internasional Student Mobility Awards (IISMA) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia ke Turki dan Malaysia.

Wakil Rektor I Bidang Akademik dan Kerjasama UMP Ir Aman Suyadi MP menyampaikan rasa bangga atas keberhasilan dua mahasiswa UMP yang lolos program IISMA tersebut.

“Kita persiapkan mahasiswa untuk ikut program IISMA. Mereka diseleksi kemampuan bahasa tes TOEFL. Selanjutnya kita bekali dengan berbagai macam kompetensi untuk bisa lolos seleksi kementerian meloloskan 2 mahasiswa,” katanya, Selasa (12/10/2021).

Menurutnya, program IISMA merupakan upaya yang sudah dilakukan oleh universitas dan mahasiswa untuk mendukung internasionalisasi UMP.

“Insyaallah kita akan persiapkan lebih banyak lagi sehingga tahun depan kita akan mampu mengirimkan lebih dari 2 mahasiswa di IISMA. Harapan kita, hal ini dapat memotivasi mahasiswa yang lain untuk bisa berprestasi di tingkat internasional,” jelasnya.

Lebih lanjut, Aman menjelaskan bahwa pihak universitas sangat mendukung mahasiswa untuk mengikuti program IISMA, melalui Biro Urusan Internasional dan Language Development Center.

“Biaya selama program berjalan dari pemerintah, tapi untuk persiapan sebelum keberangkatan, semua biaya ditopang oleh universitas,” jelasnya

Salah satu mahasiswa prodi Teknik Elektro S1 yang berhasil lolos program IISMA ke Malaysia Naufal Indrastoto Nugroho, menyampaikan rasa bangga dan terimakasih kepada universitas.

“Sejak awal, kampus sangat mendukung. Mulai dari menyediakan bimbingan TOEFL dan menyediakan tes TOEFL gratis. Saat proses seleksi sampai keberangkatan pun, kami dibantu oleh BUI UMP dan LDC,” katanya.

Menurutnya, peran yang diberikan oleh kampus sangat besar. Naufal merasa bersemangat dan bangga bisa mejadi bagian dari program IISMA ini. “Semoga saya bisa mengembangkan tidak hanya ilmu tetapi juga membawa nama baik UMP di kancah internasional,” tandasnya.

Mahasiswa lain dari Prodi Pendidikan Bahasa Inggris S1 yang berhasil lolos program IISMA ke Turki Dani Kurniawan, menyampaikan peran penting universitas yang sangat membantu.

“Peran kampus sangat besar, terutama BUI dan LDC UMP, yang mengadakan pelatihan intensif selama 2 minggu. Sangat membantu sekali. Saya sangat berterimakasih kepada UMP yang sudah sangat membantu dan peduli terhadap program yang saya ikuti ini dan saya sangat-sangat berterimakasih kepada UMP,” katanya. (Adt/Tgr)

Exit mobile version