PALOPO, Suara Muhammadiyah – Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Sedekah Muhammadiyah (LAZISMU) dan Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Kota Palopo realisasikan program Baca Tulis al-Qur’an (BTQ) dan Hafalan Juz Amma pada Senin Siang, 11/10/2021.
Kegiatan ini bertempat di Masjid Ummu Halimah Kelurahan Salekoe Kecamatan Wara Timur Kota Palopo, kali ini kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Pilar Pendidikan.
Harun Alrasyid, S.Ak. sebagai Koordinator Pilar mengatakan Metode yang digunakan dalam mengajarkan anak-anak adalah metode Iqro, dan hafalan Juz Amma.
“Setelah kegiatan usai, anak-anak diberikan tugas yaitu menghafal salah satu surah-surat pendek dalam Qur’an untuk disetor pada pertemuan selanjutnya,” lanjut Harun.
Dalam kesempatan yang sama Abd. Kahar menyampaikan terima kasih atas terlaksananya kegiatan ini yang didukung dari berbagai pihak.
“Adapun harapan kedepannya dalam terlaksananya kegiatan BTQ tingkat anak, selain sebagai bentuk pembinaan baca tulis qur’an juga untuk mempersiapkan generasi agar cinta terhadap qur’an,” ungkap Kahar yang juga Koordinator Kelompok Binaan.
Muh. Akbar, S.E.Sy. selaku Manager Eksekutif, kegiatan ini sebagai langkah awal dalam mencetak generasi-generasi penghafal Qur’an sehingga terwujud para penjaga al-Qur’an.
“Besar harapan kami, dengan mereka terbiasa menghafal, mudah-mudahan memotivasi mereka untuk menjadi hafidz-hafidz Qur’an. “Semoga dengan program ini bisa memberikan manfaat terkhusus kepada anak-anak yang ada di wilayah kelompok binaan,” tutup Manager Lazismu Palopo.
Sekedar diketahui kegiatan ini diikuti sekitar 30 (tiga puluh) anak-anak yang berada disekitar Masjid Ummu Halimah.