MDMC Enrekang Ceriakan Anak Terdampak Banjir Luwu 

LUWU, Suara Muhammadiyah – Suara Muhammadiyah.com -Muhammadiyah Disaster Menegement Center  (MDMC) Enrekang bersama dengan Tim MDMC Yang bertugas di Kabupaten Luwu, Bidang Psikososial, melaksanakan kagiatan Psikososial tentang kebencanaan di Desa Sangtansung, Kecamatan Walareang Utara, Kamis (13/10/2021).

Najma Magfira Aulia selaku Bidang Psikososial MDMC Kabupaten Enrekang mengatakan bahwa Tujuan kegiatan tersebut memulihkan kembali mental dan psikis anak-anak.

“Juga memberikan edukasi tentang bencana itu sendiri melalui pendekatan materi ‘Bocah Siaga Bencana’ agar anak-anak kedepanya mengetahui dan memahami cara menanggulangi bencana sesuai dengan usia mereka,” ungkapnya.

Dirinya menambahkan juga bahwa Kegiatan ini didukung masyarakat dan anak-anak sangat antuas karena mereka saat ini sangat membutuhkan dukungan moril dengan pembinaan kerohanian dan hiburan yang bermanfaat.

“Melalui kegiatan ini anak-anak tangguh serta tanggap terhadap bencana dan semoga kegiatan ini berjalan sesuai dengan target dan bermafaat bagi anak-anak juga masyarakat Desa Daha yang terdampak banjir,” tukasnya. (El)

Exit mobile version