Tangkal Pengaruh Negatif, PCPM Pakis Duren Gelar Porcab dan Kajian Refleksi Diri
BANYUWANGI, Suara Muhammadiyah – Guna menangkal pengaruh negatif setiap jelang pergantian tahun masehi dan menghindari kegiatan yang bersifat jauh dari nilai-nilai keislaman. Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah (PCPM) Pakis Duren Banyuwangi, Jawa Timur mengajak Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) dengan menggelar Pekan Olahraga Cabang (PORCAB) dan Malam Kajian Muhasabah Diri, Jum’at (31/12/2021).
Selama tiga hari gelaran Porcab dilaksanakan dengan mengambil tempat di Pusat Dakwah Muhammadiyah (Pusdamuh) Pimpinan Cabang Muhammadiyah Pakis Duren dan diikuti oleh 12 team dari 4 ranting Pemuda Muhammadiyah se-Cabang. Berbagai cabang olahraga dipertandingkan dalam PORCAB yang baru pertama kali ini antara lain Tenis Meja, Bola Volly, Catur, Bulutangkis, Sepak Bola Mini serta satu cabang olahraga yang menjadi tren kaum muda saat ini yakni E-Sport (Mobil Legend).
“Maksud diadakannya kegiatan Porcab ini tidak lain sebagai sarana dakwah komunitas dikalangan angkatan muda Muhammadiyah, selain itu kami gunakan untuk menggali potensi kader muda dibidang olahraga serta merupakan salah satu cara menangkal pengaruh negatif disetiap akhir tahun masehi dengan kegiatan yang sifatnya jauh dari kesan hura-hura,” jelas Hendra Anis Prayoga,S.T, Ketua Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Pakis Duren.
Hal yang sama disampaikan oleh Pimpinan Cabang Muhammadiyah Pakis Duren yang mengapresiasi positif pelaksanaan Porcab dan Kajian Muhasabah Akhir Tahun seperti ini. Sebab ini merupakan bentuk keprihatinan Pimpinan Cabang melihat banyaknya kegiatan yang bersifat jauh dari nilai-nilai keislaman saat ini banyak terjadi pada kaum muda.
“Kami mendukung sekali dengan apa yang dilaksanakan angkatan muda Muhammadiyah Pakis Duren ini, karena Porcab dan olahraga ini merupakan alternatif kegiatan yang positif. Dalam hadits shahih dijelaskan Mukmin yang kuat lebih baik dan lebih dicintai Allah daripada Mukmin yang lemah. Apalagi ditutup dengan adanya Kajian Muhasabah Diri Akhir Tahun dapat mempertebal keimanan kaum muda,” terang Rusdydi, S.Pd, MM, Pimpinan Cabang Muhammadiyah Pakis Duren.
Dihari akhir pelaksanaan Porcab, malam jelang pergantian tahun masehi Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah Pakis Duren memaknai dengan melaksanakan Kajian Bersama dalam rangka Muhasabah Diri Akhir Tahun. Kajian diikuti ratusan hadirin dari seluruh Ortom Muhammadiyah Cabang Pakis Duren, tidak hanya itu warga sekitarpun ikut menyemarakkan kegiatan yang dilaksanakan dihalaman masjid.
Kajian Muhasabah Akhir Tahun oleh Ustadz Abdul Latif, S.Ps, M.Pdi yang mengambil tema Membentengi Generasi Penerus dari Pengaruh Negatif Di Akhir Tahun menyampaikan QS.An-Nisa’:09, orang tua hendaknya khawatir ketika tahu anak-anak kita adalah generasi yang lemah. Dan sebagaimana Al-Qur’an telah memiliki konsep yang jelas dalam mendidik generasi yang kuat, sehingga menjadi generasi yang menyenangkan bagi orang tuanya.
Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan seluruh ortom di Cabang Pakis Duren berharap kegiatan ini bisa menjadi agenda rutin tahunan, mengingat Pekan Olahraga Cabang (Porcab) merupakan sarana yang tepat untuk membina potensi kader muda. Ditambah lagi dengan adanya Kajian Muhasabah Akhir Tahun bagi warga persyarikatan dapat mengalihkan kebiasaan yang tidak bermanfaat dan membentengi generasi penerus yang lebih islami. (Rizkie Andri)