Kajian Ahad Pagi PDM Bandar Lampung

Ahad Pagi

Kajian Ahad Pagi PDM Bandar Lampung

LAMPUNG, Suara Muhammadiyah – Majelis Tabligh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Bandar Lampung mengadakan Kajian Ahad Pagi pada tanggal 9 januari 2022 secara offline di masjid Al Ihsan Komplek Perguruan Muhammadiyah Labuhan Ratu Bandar Lampung, dalam kajian kali ini sebagai narasumber ustd Baijuri Rasyid (Wakil Bendahara PWM Provinsi Lampung), sebagai pemandu ustd Lutfiadi (Sekretaris Majelis Tabligh PDM Kota Bandar Lampung),

Kerinduan jama’ah akan kajian secara offline menjadikan masjid Al Ihsan dipadati jamaah. Jama’ah yang hadiri diperkirakan berjumlah 160 jamaah. Terdiri dari Anggota Pleno PDM, PDA, Ortom tingkat Daerah, PCM, PCA se Kota bandar Lampung, guru-guru sekolah Muhammadiyah se Kota Bandar Lampung serta simpatisan.

Pada kajian kali ini Ustd Baijuri Rasyid membedah HPT yaitu Fiqh Tata Kelola.

Ustd Baijuri Rasyid menyampaikan bahwa dalam Prinsip Umum Tata Kelola dibedakan menjadi 2 yaitu, Pertama Prinsip yang menyangkut Sumber Daya Insani, maksudnya kader persyarikatan harus memiliki jiwa Amanah, Tanggung jawab, Uswatun Hasanah dan visioner. Kedua Prinsip yang menyangkut Sistem adalah Akuntabilitas, Transparansi, Pengawasan, Syura, Menghindari yang tidak perlu, Keadilan, Persamaan, dan Rekruitmen yang sehat

Akhir tausiyah ustd Baijuri juga mengatakan, jika kedua prinsip umum Tata Kelola ini dijalankan maka tidak ada lagi Pimpinan Amal Usaha, Pimpinan Persyarikatan yang menjabat lebih dari 2 periode, kemudian tidak ada lagi kita mendengar amal usaha, persyarikatan itu maju karena seseorang. Tapi atas kerjasama yang baik, menjalankan amanah dengan menjalankan prinsip kolektif kolegial. (Esi)

Exit mobile version