UMGO Siap Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru 

UMGO

UMGO Siap Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru

GORONTALO, Suara Muhammadiyah – Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGO) menggelar kegiatan penyamaan persepsi dalam rangka Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) Tahun Ajaran 2022 – 2023 di Gedung Indoor David Bobihoe Akib (19/1/2022).

Wakil Rektor 3 Dr. Apris Ara Tilome selaku ketua panitia PMB 2022 menyampaikan bahwa UMGO sudah melaksanakan launching Link pendaftaran PMB di acara wisuda (12/1/2022) dan hari ini kita buat konsolidasi internal antara pimpinan, dosen, tenaga kependidikan dan Mahasiswa UMGO,” tegasnya.

Lanjut Apris menyampaikan UMGO sudah membuat jadwal sosialisasi untuk turun ke sekolah – sekolah Muhammadiyah sebagai amal usaha Muhammadiyah.

Insha Allah 23 Januari 2022, UMGO resmi membuka pendaftaran secara online untuk calon Mahasiswa Baru. Memilih tanggal 23 januari karena masyarakat Gorontalo memperingatinya sebagai hari Patriotik, dimana 23 januari 1942 disebut juga sebagai hari Proklamasi Gorontalo merupakan momen bersejarah rakyat Gorontalo dalam memproklamasikan kemerdekaan Indonesia dari bumi Gorontalo dengan Tokoh utamanya Nani Wartabone.

Proklamasi ini dilaksanakan tepatnya 3 tahun lebih awal dari Proklamasi Kemerdekaan Indonesia di Jakarta 17 Agustus 1945 oleh Soekarno dan Moh. Hatta.

Jika kampus – kampus negeri dan besar di Indonesia melaksanakan PMB bulan juli – Agustus maka UMGO memproklamirkan PMB lebih awal, begitu kira – kira Filosopinya memilih 23 januari awal pendaftaran di UMGO,” tutupnya.

Rektor UMGO Prof. Dr. Abd. Kadim Masaong dalam pemaparan materinya di acara penyamaan persepsi menyampaikan bahwa kuliah di UMGO imannya kuat, Ilmunya tinggi, Akhlaknya baik dan Soft skillnya hebat, untuk mencapai semua itu maka Mahasiswa Baru 2021 semua kita asramakan dalam Program Pembinaan Karakter dan Kepribadian (PPKK) dan penguatan keberagamaan,” tegasnya.

Lanjut Prof Kadim menjelaskan bahwa UMGO adalah kampus swasta terbaik di Gorontalo yang memiliki 5 fakultas yaitu Fakultas Ilmu Kesehatan ada Prodi S1 Keperawatan dan Profesi Ners, S1 Kebidanan dan Profesi Bidan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan ada Prodi PGSD dan Prodi Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ilmu Sosial ada prodi Administrasi Publik, Ekonomi Pembangunan, Akuntansi, Sastra Inggris, Sastra Arab, Ilmu Hukum dan Pariwisata, Fakultas Sains dan Teknologi ada prodi Sistem Informasi, Ilmu Komputer, Geografi, Agribisnis, Peternakan dan Akuakultur dan Fakultas Psikologi prodi Psikologi.

Selain ruang kuliah, kampus juga memiliki laboratorium lapang untuk praktek mahasiswa dan belajar kewirausahaan, memiliki UMGO mart, Food Court, Perpustakaan, Fasilitas, olahraga, pembinaan Bahasa arab dan bahasa Inggris dan Insha Allah bulan Februari kita akan bangun Gedung baru di depan jalan utama,” tutupnya.

Sekretaris BPH Prof. Dr. Ansar Made menyampaikan alumni UMGO sudah banyak yang sukses,baik itu jadi PNS, pengusaha dan bekerja di perusahaan.

Kuliah di UMGO selain memiliki kualitas juga biaya kuliahnya murah dan untuk Siswa kurang mampu disiapkan beasiswa KIP Kuliah, Beasiswa Persyarikatan, Lazismu dan beasiswa yang lain,” tutupnya.

Exit mobile version