Majelis Kesehatan Kudus Gelar Sosialisasi PHBS dan Kesehatan Reproduksi
KUDUS, Suara Muhammadiyah – Majelis Kesehatan Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah Kabupaten Kudus pada Jum’at, 15 Sya’ban 1443 H bertepatan dengan 18 Maret 2022 bertempat di Aula Panti Asuhan ‘Aisyiyah Kudus mengadakan Sosialisasi Perilaku Hidup Bersih Sehat dan Kesehatan Reproduksi yang diikuti oleh perwakilan dari PDA, PCA serta PD NA.
Kegiatan sosialisasi PHBS tahap dua ini disampaikan materi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat oleh Dra. Faridah Hidayah, M.Kes., Apt. dan Kesehatan Reproduksi oleh Emy Wahyuningrum, S.Kep. Dalam paparannya, Hidayah menjelaskan bahwa, PHBS pada tatanan rumah tangga memiliki tujuan: keluarga dan seluruh anggota keluarga dapat memelihara dan meningkatkan kesehatan, mencegah resiko terjadinya penyakit, melindungi diri dari ancaman penyakit, dan berperan aktif dalam gerakan kesehatan masyarakat.
Lebih lanjut Hidayah menyampaikan rumah tangga atau keluarga yang sehat dapat diwujudkan dengan mengimplementasikan dan menciptakan dukungan lingkungan yang sehat. Dengan latar belakang PHBS di tatanan keluarga, bahwa rumah tangga atau keluarga sehat sebagai asset utama pembangunan di masa depan yang perlu ditingkatkan dan dilindungi kesehatannya.
Manfaat PHBS antara lain: setiap anggota keluarga menjadi sehat dan tidak mudah sakit, anak tumbuh sehat dan cerdas, anggota keluarga giat bekerja, serta pengeluaran biaya rumah tangga dapat ditujukan untuk pemenuhan gizi keluarga, pendidikan, dan modal usaha guna meningkatkan pendapatan keluarga.
Tips agar tetap sehat di masa pandemi menurut Hidayah: di rumah saja, mengkonsumsi makanan sehat untuk meningkatkan imun, mengurangi konsumsi alkohol dan minuman bergula, melakukan aktivitas fisik selama 30 menit setiap hari, stop merokok karena dapat meningkatkan resiko infeksi yang memperparah komplikasi akibat covid-19, dan hindari stress. (Wakhidah Noor Agustina)