Rektor Perempuan Pertama Universitas Muhammadiyah Lampung Resmi Dilantik
LAMPUNG, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah melalui Majelis Pendidikan Tinggi Penelitian dan Pengembangan (Diktilitbang) melantik Rektor baru Universitas Muhammadiyah Lampung, Dr. Mardiana, M.Pd.I., masa jabatan 2022-2026 bertempat di Auditorium K.H. Ahmad Dahlan kampus I Universitas Muhammadiyah Lampung, Rabu (30/3/2022). Dr. Mardiana menggantikan Rektor periode sebelumnya 2018-2022 Dr. H. Dalman, M.Pd.
Dr Mardiana, M.Pd.I. sebelumnya menjabat sebagai kepala Lembaga Peneltian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) UML, beliau adalah rektor perempuan pertama di Universitas Muhammadiyah Lampung.
Setelah melantik, Wakil Ketua Majelis Diktilitbang PP Muhamamdiyah, Prof. Dr. H. Edy Suandi Hamid, M.Ec. mengucapkan selamat dan berpesan kepada Rektor baru Universitas Muhammadiyah Lampung dapat meningkatkan kualitas dan standar pendidikan karena berada di Ibukota Provinsi. “Saya mengucapkan selamat kepada Ibu Dr. Mardiana dalam mengemban tugas barunya. Semoga di bawah kepemimpinannya dapat menjadikan Universitas Muhammadiyah Lampung dapat menjadi besar dan dapat bersaing dengan Perguruan Tinggi lainnya terutama se Sumbagsel,” kata Dr. Edy.
Lanjut, Dr. Edy juga berharap Universitas Muhammadiyah Lampung dapat menjadi unggul terutama dalam akreditasi. “Kemudian berkemajuan dan dinamis, agar Rektor yang baru saja terpilih dapat memberikan ide-ide kreatif dan inovatif. Karena saat ini kita masuk dalam Revolusi Industri 4.0 dan harus berpikir cepat dan lugas,” ucapnya.
Dikatakan, pandemi covid-19 yang sudah berlangsung hampir dua tahun ini telah mengubah gaya hidup manusia. Untuk itu, kepada seluruh civitas akademika UML untuk bisa merespon perubahan ini dengan sistem mata kuliah yang sesuai bagi para mahasiswanya.
Menurutya, keberhasilan pendidikan di perguruan tinggi sangat tergantung pada kemampuan para dosennya. Sehingga, para dosen harus mumpuni dalam bidangnya. “Dan tetaplah selalu menjalin kerjasama dengan pihak manapun. Karena kerjasama dalam penelitian, pengajaran, baik dalam dan luar negeri itu, penting sebagai bagian dari suatu perkembangan,” tandasnya.
Sementara, rektor terpilih UML periode 2022-2026 Dr. Mardiana mengucapkan terimakasih kepada semua pihak karna sudah mempercayakan dan mendukung dirinya untuk menduduki kursi kepemimpinan UML.
“Saya sangat berterimakasih karena sudah memberikan kepercayaan kepada saya menjadi rektor UML, amanah ini menjadi suatu kehormatan dan merupakan pertanggung jawaban saya kepada Allah SWT,” ucapnya.
Dr. Mardiana mengatakan dalam sambutannya saat ini yang dibutuhkan untuk membangun Kampus Universitas Muhammadiyah Lampung yaitu kerja keras, kebersamaan, dan berdaya saing. “Saat ini kita sedang masuk dalam jaman perubahan yang sangat cepat, jadi harus memiliki kompetensi untuk beradaptasi, harus mampu memiliki keunggulan sains dan teknologi. Dan mampu membangun governes berbasis Islam,” kata Mardiana.
Dr. Mardiana mengatakan bahwa UML harus memberikan terobosan-terobosan, dan melahirkan inovasi terbaru agar tetap eksis dan bisa mengikuti perkembangan zaman.
“Perjalanan yang panjang ini harus menjadi universitas goverment berbasis nilai keislaman, maka peningkatan kualitas akademik harus bisa dilakukan dalam waktu dekat,” ujarnya
“Mari saat ini kita optimis menatap masa depan. Dengan inovasi dan kolaborasi kita dapat meraih cita-cita yang kita harapkan bersama,” tukas Mardiana. (Bastian/RPD)