SD Muhammadiyah Sapen Ngabuburit Antar Bangsa Empat Negara

ngabuburit

Cik gu Farhan dari SK Seksyen 9 sedang memberikan Tausiyah

SD Muhammadiyah Sapen Ngabuburit Antar Bangsa Empat Negara

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Dalam rangka memeriahkan bulan suci Ramadhan 1443 H, SD Muhammadiyah Sapen mengadakan jalinan kolaborasi dengan sekolah-sekolah  di beberapa negara di Kawasan ASEAN di antaranya Malaysia, Thailand, dan Brunei Darussalam. Kegiatan ini bertajuk Ngabuburit Antara Bangsa Empat Negara.

Ilman Soleh, S.S., M.Pd.I. Kabag Humas SD Muhammadiyah Sapen menyatakan kegiatan Ngabuburit Antara Bangsa Empat Negara merupakan sebuah kegiatan menunggu waktu berbuka puasa yang  memadukan antara unsur edukasi dan entertain dalam bentuk penampilan persembahan siswa dari setiap sekolah, tausiyah Ramadhan, dan Cerita Berkisah. Kegiatan ini diikuti delapan sekolah dari empat negara.

Kegiatan persembahan menampilkan persembahan dari SK Seksyen 9 Shah Alam, SK Taman Seri Gombak Selangor, ST Olak Lempit Banting, SK Kampong Jawa Klang, SRITi Imtiyaz Kuala Langat, SK Sri Langat Banting, Malaysia dan Ban Maiaken School Narathiwat Thailand. Kegiatan ini juga dimeriahkan Cerita Berkisah yang dibawakan Kak Lin dan Xander dan tadzkirah oleh cik gu Farhan Jamaludin dari SK Seksyen 9 Shah Alam Malaysia.

Kepala SK Taman Seri Gombak, Selangor Malaysia, Roosman bin Mansor menyambut positif kegiatan Ngabuburit Antara Bangsa Empat Negara. “Sekolah saya baru pertama kali mengikuti kegiatan yang sangat luar biasa. Kegiatan menunggu waktu berbuka puasa yang dikemas dengan sangat kreatif memberikan nilai edukasi yang sangat berharga kepada siswa-siswa di sekolah kami”, ujar Roosman.

Senada dengan Roosman, Kepala Ban Maikaen School Narathiwat Thailand, Fikree Yira mengaku sangat mengapresiasi inisiasi SD Muhammadiyah Sapen mengemas acara yang sangat bagus. “Pertama kali berkolaborasi dalam kegiatan Ngabuburit Antara Bangsa, saya sangat merasa senang dengan pengemasan acara yang sangat kreatif. Terima kasih SD Muhammadiyah Sapen telah mengundang sekolah saya dalam acara ini”, ungkapnya.

Pernyataan Fikri dikuatkan Puan Rostini, wakil kepala sekolah dari Sekolah Sinaran Mas, Brunei Darussalam. Rostini menyatakan kekaguman mengikuti acara Ngabuburit Antara Bangsa Empat Negara, “Tetiba saya ditelpon SD Muhammadiyah Sapen untuk berpartisipasi dalam kegiatan Ngabuburit Antara Bangsa Empat Negara. Acaranya sangat bagus sekali sepanjang saya mengikuti berbagai acara selama ini”, imbuhnya.

Kegiatan Ngabuburit Antara Bangsa Empat Negara merupakan puncak dari acara yang selama ini dikolaborasikan SD Muhammadiyah Sapen dengan sekolah-sekolah di kawasan Asia Tenggara. Melalui momentum rangkaian kegiatan Ramadhan Antara Bangsa, kegiatan ini melengkapi kegiatan kolaborasi antara bangsa lainnya seperti Taranum AlQuran Tingkat ASEAN, Gerakan Magrib Mengaji Antara Bangsa Tingkat ASEAN, dan Khatmil Quran Hour, Peringkat Antara Bangsa yang didesain SD Muhammadiyah Sapen serta Johor Scout International Quran Festival, Negeri johor Malaysia.

Agung Rahmanto mengapresiasi dan berterima kasih kepada sekolah-sekolah yang telah berpartisipasi dalam kegiatan Ngabuburit Antara Bangsa Empat Negara. “Kegiatan Ngabuburit Antara Bangsa Empat Negara merupakan sebuah bentuk jalinan kerjasama antar sekolah dalam memberikan salah satu ruang edukasi bagi siswa-siswa saat menunggu waktu berbuka puasa dan semacam “reuni” virtual dengan sekolah-sekolah yang selama ini berkolaborasi dengan sekolah kami”, pungkasnya. (rpd)

Exit mobile version