Dongkrak Promosi Sekolah, MKKS Muhammadiyah Magelang Gandeng UMY

MKKS

Dongkrak Promosi Sekolah, MKKS Muhammadiyah Magelang Gandeng UMY

MAGELANG, Suara Muhammadiyah – Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Muhammadiyah Kabupaten Magelang bekerjasama dengan FEB dan FISIPOL UMY selenggarakan workshop Pelatihan Pemanfaatan Media Sosial & Media Massa Untuk Strategi Promosi Sekolah. Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Pengabdian Pada Masyarakat UMY. Workshop diselenggarakan pada hari Jum’at, 22 April 2022 bertempat di Gedung Pimpinan Muhammadiyah Wilayah (PWM) Kabupaten Magelang dan diikuti oleh 50 peserta.

Ketua MKKS Muhammadiyah Kabupaten Magelang, Sularto, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas guru-guru untuk memanfaatkan media sosial sebagai sarana mempromosikan atau membranding sekolah. “Kami sadar persaingan mendapatkan siswa baru bagi sekolah swasta, khususnya sekolah kejuruan, semakin ketat. Untuk itu kami ingin guru-guru SMK Muhammadiyah di Kabupaten Magelang punya keterlibatan yang tinggi dalam mempromosikan sekolahnya dengan memanfaatkan teknologi terkini yaitu medsos”, ujar Sularto. “Terlebih selama dan pasca pandemi Covid-19 ini, kecerdasan bermedia sosial sangat diperlukan”, tambah Sularto.

Workshop ini dipandu oleh dosen FEB UMY, Dr. Meika Kurnia Puji RDA, M.Si., serta dua dosen FISIPOL, Dr. Fajar Junaedi, M.Si., dan Erwan Sudiwijaya, S.Sos., MBA. Beberapa strategi dan trik menulis berita atau publikasi ringan diberikan oleh para narasumber. Selain itu, para pemateri juga melatih para peserta untuk praktek langsung mengirim berita ke media sosial dan media massa. Salah satu peserta yang berasal dari SMK Muhammadiyah 2 Borobudur, Asti Zulaina Taufan, S.S., mengungkapkan bahwa kegiatan ini menyenangkan, menarik dan sangat bermanfaat untuk mendukung kemajuan sekolah.

Ditemui selepas workshop, salah satu pemateri, Meika, mengungkapkan bahwa UMY sangat mendukung kegiatan semacam ini. Selain sebagai bentuk pengabdian pada masyarakat, kegiatan semacam ini juga menunjukkan adanya sinergitas tinggi antara UMY dan Amal Usaha Muhammadiyah dan Aisyiyah. (rpd)

Exit mobile version