Bupati Kendal Resmikan ASTI

ASTI

Bupati Kendal Resmikan ASTI

KENDAL, Suara Muhammadiyah – Bupati Kendal, Dico M. Ganinduto melakukan grand launching Akademi Sepakbola Talenta Indonesia (Asti) Kendal. Peresmian berlangsung di Stadion Utama Kebondalem Kendal pada Ahad sore (12/6) yang ditandai dengan pelepasan balon.

Diketahui, Asti adalah sekolah olah raga sepak bola yang bekerja sama dengan SMA Muhammadiyah 2 Boja dan SMP Muhammadiyah 2 Boja, Kendal.

Bupati Kendal mengatakan, melalui sepak bola bisa meningkatkan kualitas sumberdaya manusia yang berdampak pada produktifitas yang lebih tinggi.

“Sepak bola menjadi kebangggan di Kabupaten Kendal dan melalui Asti kami doa’akan mampu melahirkan atlet-atlet yang bisa berjuang untuk bangsa dan negara, khususnya Kendal” kata Dico.

Dia percaya, melalui Asti para atlet bisa tumbuh, berkembang dan tentunya pemerintah tidak bisa bekerja sendiri dalam melahirkan atlet-atlet yang berpotensi.

“Perlu kerja sama, kolaborasi, gotong royong dan Asti menjadi salah satu instrumen yang mampu melahirkan atlet-atlet, khususnya sepak bola di Kendal” harapnya.

Dico optimis, dengan jumlah 286 kelurahan dan desa di Kab. Kendal tentunya banyak instrumen untuk bisa melihat potensi-potensi yang perlu dikembangkan, termasuk olah raga sepak bola.

Bupati Kendal berharap kepada orang tua supaya mendorong dan menfasilitasi anak-anaknya yang punya hoby sepak bola.

“Karena Asti ini adalah pembinaan olah raga sepak bola untuk usia SLTP dan SLTA, maka kepada orang tua supaya mendukung, suport selama kegiatan itu positif, semoga melahirkan atlet-atlet yang berprestasi”

Dico menilai, bahwa Muhammadiyah Kendal kreatif dalam memilih program-program kerja yang dilaksanakan, termasuk kolaborasi dengan Asti.

Sementara Wakil Ketua PDM Kendal, Ikhsan Intizam menyampaikan, Asti Kendal dalam pembinaan tidak hanya mengedepankan skill saja, tetapi juga ditanamkan nilai-nilai keIslaman.

“Dalam pembinaan atlet Asti dilakukan dengan diasramakan di komplek SMA Muhammadiyah 2 Boja, sehingga mereka juga bisa ngaji” kata Ikhsan.

Ikhsan berharap para atlet yang tergabung dalam Asti ke depan menjadi atlet-atlet sepak bola profesional dan Islami.

Sedangkan Direktur Asti, Arif Budiyanto, mengatakan bahwa Asti berpusat di Kudus, sedangkan di Kendal adalah cabang yang sudah ada 43 siswa yang bermarkas di komplek SMA Muhammadiyah 2 Boja.

“Atlet Asti Kendal bisa bertambah. Mereka usia kelahiran 2010, baru masuk SMP dan SMA” katanya.

Menyinggung tentang pembinaan atlet Asti, Ayik, begitu sapaan Arif Budiyanto sudah memiliki program sesuai jadwal.

“Subuh anak-anak kita bangunkan, sholat jamaah subuh dan latihan sampai pukul sembilan,dilanjutkan sekolah, siangnya latihan lagi. Untuk malam hari ada binaan rohani, bahasa Inggris” jelasnya.

Menurutnya, Asti sebagai sarana alat untuk membantu agar atlet sepak bola ini bisa sukses dan atlet yang berkualitas kita salurkan ke profesional.

Peresmian Asti Kendal diawali dengan pertandingan eksebisi antara Asti Kendal (SMP) melawan Apac Inti Semarang, dilanjutkan Asti Kendal (SMA) versus Persik Kendal Junior dan Pemkab Kendal yang diperkuat Bupati Kendal melawan PS Siwo PWM Jateng.

Grand Launching juga dimeriahkan dengan atraksi TSPM Kendal dan caochicing clinic (pembinaan singkat) oleh pelatih kepada atlet Asti Kendal. (fur)

Exit mobile version