KLATEN, Suara Muhammadiyah – AAM (Akademi Akuntansi Muhammadiyah) Klaten yang kini telah beralih status menjadi Program Studi Akuntansi UMKLA (Universitas Muhammadiyah Klaten) pada sabtu (30/7) menyelenggarakan temu alumni di kampus lama. Reuni yang diikuti sekitar 50 orang mengangkat tema tentang : Bangga Menjadi Anak Akuntansi.
Arie Rahma Putri, S.E., M.Si selaku Dosen Akuntansi UMKLA mengucapkan rasa terima kasih kepada para alumni yang telah mengikuti kegiatan tersebut.”Acara ini semoga menguatkan jalinan silaturahmi antar alumni dan mereka bisa saling berkontribusi untuk memajukan Prodi D3 Akuntansi UMKLA,”tuturnya.
Lebih lanjut Arie, sapaan akrabnya, menambahkan jika para alumni dari Prodi D3 Akuntansi sekarang telah sukses di berbagai bidang mulai diterima jadi dosen, PNS (pegawai negeri sipil), akuntan publik, karyawan profesional, perangkat desa, dll.
Beberapa alumni yang sukses diantaranya : Umi Latifah sebagai staf keuangan RSU PKU Muhammadiyah Klaten, Rohmat Tri Susanto selalu operator diorama Dinas Perpustakaan dan Arsip DIY serta Arif Susanto Bappeda Wonogiri.”Saya merasa senang mengambil prodi akuntansi karena ilmu yang didapatkan bisa bermanfaat di berbagai bidang,” ujar Arif. (Riz)