MAJELANG, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Kabupaten Magelang, pada Sabtu (13/8) menerima penghargaan sebagai Juara Umum pada lomba Semarak Milad ‘Aisyiyah ke 105 yang digelar oleh Pimpinan Wilayah Jawa Tengah. Kegiatan Milad bertempat di Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus).
Lomba ini dalam rangka untuk menyemarakkan Muktamar Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah ke 48 di Solo Jawa Tengah. Lomba diikuti oleh seluruh PDA se Jawa Tengah berserta Amal Usaha ‘Aisyiyah baik secara perorangan maupun secara kelompok.
PDA Kabupaten Magelang memenangkan lomba dalam beberapa kategori, yaitu Juara 1 Best Practise LPPA, Juara 1 Database LPPA, Juara 2 Video profil AUA yang dimenangkan oleh Rumah Sakit ‘Aisyiyah (RSA) Muntilan dan Juara 2 Best Practice (3R) LLHPB. Selain mendapatkan piala juga mendapatkan uang pembinaan dari PWA Jawa Tengah. Pada kesempatan tersebut hadiah diterima oleh perwakilan Pleno PDA Kab. Magelang Muntowiyah, yang hadir bersama beberapa perwakilan dari PDA Kab. Magelang.
“Alhamdulillah, Barakallah. Maj uterus ‘Aisyiyah Kab. Magelang. Matur nuwun ibu ibu semua.” Kata Genduk Ermawati Sekretaris PDA Kab. Magelang.
“Alhamdulillah, semoga membawa keberkahan semuanya. Aamiin. “ komentar dari Rofi’ah Ketua MKS Kab Magelang.
Semoga dengan kemenangan ini semakin menambah semangat dan memotivasi Majelis dan Amal Usaha ‘Aisyiyah yang lain untuk terus bergerak maju dan berkembang. (Tar/Riz)