OIF UMSU dan Masyarakat Amati Hujan Meteor

OIF UMSU dan Masyarakat Amati Hujan Meteor

MEDAN, Suata Muhammafiyah – Observatorium Ilmu Falak UMSU dan masyarakat sukseskan acara kegiatan EDUCAMP & OBSERVE #1 yang dilaksanakan di Bumi Perkemahan Silalahi, Paropo I, Kec. Silahsabungan, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, pada Sabtu-Ahad (13-14/8/2022).

Kegiatan yang dilaksanakan yaitu kemah bersama dengan rangkaian acara yaitu edukasi dan diskusi terkait hujan meteor, pengamatan dan praktek astrofotografi hujan meteor dan benda-benda langit, games astronomi dan pada pagi harinya bermain roket air dll.

Turut hadir Dr. Arwin Juli Rakhmadi Butar-Butar, M.A. (Kepala OIF UMSU), Dr. Munawir Pasaribu, M.A. (Wakil Dekan III UMSU), Dr. Junaidi, M.Si. (Wakil Dekan III UINSU) Robie Fanreza, M.PdI. (Ketua KKN UMSU) beserta keluarga, serta puluhan peserta yang hadir pada kegiatan tersebut.

Kepala OIF UMSU, Dr. Arwin Juli Rakhmadi Butar-Butar menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan program rutin dari OIF UMSU, yang kegiatan serupa ini akan terus dilanjutkan oleh Tim OIF UMSU terkait momen-momen astronomi yang terjadi di setiap tahunnya

Wakil Dekan III UMSU, Dr. Munawir Pasaribu berharap kegiatan-kegiatan ini terus dilaksanakan dan berkembang.

“Bagi saya ini merupakan kegiatan kedua bersama OIF UMSU setelah pandemic (covid). Kami berharap kegiatan-kegiatan ini terus dilaksanakan dan dikembangkan serta jangan dibatasi pesertanya, namun dikembangkan lagi pesertanya. Kami yakin dan percaya, masih banyak yang ingin menyaksikan bagaimana tatanan surya pada malam hingga pagi hari,” jelasnya.

Dalam kegiatan tersebut Tim OIF UMSU tidak lupa untuk memfasilitasi kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan seperti pengamatan langsung menggunakan teleskop (teropong Bintang), memberikan edukasi terkait fenomena Hujan Meteor Perseids, melaksanakan permainan astronomi, serta edukasi sambil bermain roket air.

Wakil Dekan III FUSI UINSU, Dr. Junaidi juga menyampaikan bahwa kegiatan ini tentunya dapat menjalin pertalian ikatan silahturahim bersama para peserta lainnya.

“Secara keilmuan luar biasa mendukung informasi Ayat-ayat Suci Al-Qur’an. Tentu juga memperkuat ke-imanan terhadap fenomena alam semesta. Kita pun lebih sadar, bahwa kita manusia ini merasa hebat dan merasa besar. Namun dengan melihat ke-Agungan dan keluarbiasaan ciptaan Allah ini, diluar diri, kita semakin sadar bahwa ternyata kita itu begitu kecil. Tentunya adanya pertalian silahturahim pada kegiatan ini. Intinya kami support kegiatan OIF UMSU dan ditunggu kegiatan-kegiatan lainnya yang akan datang dengan format yang lebih menarik lagi,” jelasnya.

Mahasiswa UMSU, Hendra Syaputra Siregar juga ikut menyampaikan kesannya dalam mengikuti kegiatan OIFCAMP

“Saya baru pertama kali mengikuti kegiatan yang seperti ini dan ternyata sangat seru sekali. Untuk melihat benda-benda langit, di lokasi ini sangat bagus sekali, dikarenakan langitnya yang sangat cerah dan tidak terhalangi polusi cahaya yang dihasilkan dari lampu perkotaan,” ungkapnya.

Mahasiswi UINSU, Namira Yasmin Rauda juga menyampaikan kesannya bahwa kegiatan yang seperti ini jarang sekali dilaksanakan di kampus-kampus lainnya, dan tujuannya mengikuti kegiatan ini agar bertambahnya wawasan terkait astronomi.

EDUCAMP & OBSERVE yang pertama ini diadakan bertujuan menyebarkan informasi dan edukasi terkait fenomena unik, yakni Hujan Meteor Perseids, sekaligus laksanakan kemah bersama dengan masyarakat luas. Juga, kegiatan ini memberikan kesan dan pengalaman agar para peserta dapat mengenal dan lebih dekat dengan alam semesta. (Syaifulh/Riz)

Exit mobile version