SMK Pelayaran Muhammadiyah Berangkatkan Siswa PKL ke Pati

SMK Pelayaran Muhammadiyah Berangkatkan Siswa PKL ke Pati

SURAKARTA, Suara Muhammadiyah – Taruna SMK Pelayaran Muhammadiyah Tuban diberangkatkan untuk mengikuti Praktek Kerja Lapangan (PKL) Di PT. Dua Putra Perkasa Pratama, Juwana, Kabupaten Pati Jawa Tengah.

Para Taruna PKL yang semuanya adalah kelas XI ini diberangkatkan langsung oleh Kepala SMK Pelayaran Muhammadiyah Tuban, Suyanto pada Rabu, 7 September 2022. Dan ini merupakan gelombang terakhir.

Saat memberi pengarahan, Suyanto meminta kepada para Taruna untuk berprilaku yang baik saat PKL.

Dia berpesan kepada anak didiknya untuk menjaga ibadahnya. Mengingat dalam diri para pelajar ini melekat dua kepribadian, yaitu kepribadian Taruna yang di kata masyarakat dikenal dengan kedisiplinannya dan pribadi pelajar Muhammadiyah yang dialam pandangan masyarakat mereka taat dalam menjalankan shalat.

Suyanto mengatakan, shalat merupakan salah satu sarana yang paling utama dalam hubungan antara manusia dengan Allah SWT. Shalat juga merupakan sarana komunikasi bagi jiwa manusia dengan Allah swt. Shalat juga mempunyai kedudukan yang sangat penting dan mendasar dalam Islam, yang tidak bisa disejajarkan dengan ibadah-ibadah yang lain.

“Dalam kondisi apapun, shalat jangan ditinggalkan,”tegasnya.

Pada kesempatan yang sama, Margo Santoso selaku ketua pelaksana penempatan PKL juga berpesan untuk menjalin hubungan baik dengan siapa saja.

Margo menuturkan, di atas kapal terdapat banya ABK yang berasal dari berbagai daerah dengan latar belakang yang berbeda, oleh karena itu, dia mewanti-wanti pada para Taruna untuk menjalin persahabata yang baik dengan siapa saja.

Dia mengatakan, tugas dan kewajiban individu sebagai manusia makhluk sosial adalah untuk saling mengenal. Dengan saling mengenal akan timbul rasa persaudaraan sehingga akan memunculkan sikap saling menolong.

“Kalian akan mendapatkan kehidupan yang mulia dan terhindar dari kehinaan jika mampu bersosialisasi dengan baik terhadap sesama,”tuturnya.

Para Taruna ini diberangkatkan dari Tuban pukul 10 menempuh perjalanan selama 4 jam dan tiba di Juwana pukul 14.00 WIB.

Setibanya di Juwana, rombongan ini disambut oleh Syaiful Mukminin selaku koordinator lapangan Deviasi Kapal PT. Dua Putra Perkasa Pratama.

Para Taruna kemudian diberi pembekalan terkait hak dan kewajibannya. Di samping itu, mereka juga diberi pembekalan tengang teknik dasar penyelamatan diri di atas kapal serta undang-undang terkait kekerasan oleh Polaerud dari Polres Pati.

Untuk menjalin keakraban di antara sesama, pihak PT. Dua Putra Pertama Prakasa mengadakan game yang terdiri dari dari tarik tambang, permainan sarung, permainan gelang dan menggendong.

“Tujuan diadakannya game ini disamping mempererat hubungan sesama, juga untuk melatih kerja sama tim,” tuturnya

Dia berharap, kerja sama yang sudah lama terjalin antara SMK Pelayaran Muhammadiyah Tuban serta PT. Dua Putra Perkasa Pratama ini membawa manfaat bagi keduanya. (Iwan Abdul Gani)

Exit mobile version