Tutup Rakernas Forum Pimpinan AIK PTMA, Gubernur Riau: Terus Berikan Manfaat

Tutup Rakernas Forum Pimpinan AIK PTMA, Gubernur Riau: Terus Berikan Manfaat

PEKANBARU, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Forum Al Islam Kemuhammadiyah (AIK) Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah (PTMA) Se-Indonesia dijamu oleh Gubernur Riau di Balai Serindit, Kediaman Gubernur Riau Drs. H. Syamsuar M.Si, di Pekanbaru pada Sabtu (1/10) malam. Acara bertajuk ramah tamah tersebut berjalan khidmat dan lancar.

Kegiatan yang sekaligus menutup rangkaian rapat kerja nasional Forum Pimpinan AIK PTMA se-Indonesia dihadiri oleh Wakil Ketua Majlis Dikti Litbang Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Dr M Noor Rochman Hadjman MA, Ketua Forum Pimpinan AIK PTMA Indonesia Prof Dr Syamsul Arifin MSi, serta Pimpinan Wilayah Muhammadiyah dan Aisyiyah Provinsi Riau, serta Rektor Umri Dr H Saidul Amin MA. Agenda ini diawali dengan jamuan makan malam Gubernur Riau bersama seluruh peserta dan civitas akademika Umri.

“Kami berterimakasih telah memilih Provinsi Riau sebagai tempat pelaksanaan kegiatan yang luar biasa ini, semoga apa yang direncanakan melalui rapat kerja dapat memberikan manfaat yang baik untuk Persyarikatan maupun bangsa Indonesia secara umum,” ucap Syamsuar dalam sambutannya.

Sambutan nan elok dari Pemerintah Provinsi Riau yang diinisiasi oleh Universitas Muhammadiyah Riau tersebut membuat Prof Noor Rachman terkesan. “Kami dibuat takjub atas sambutan yang diberikan bapak Gubernur dan Rektor Umri yang sangat luar biasa. Kami ingin berterima kasih atas semua keramahan dan sambutan ini,” ujarnya yang diiringi tepuk tangan.

Rangkaian kegiatan Rapat Kerja Forum Pimpinan AIK PTMA secara resmi ditutup Wakil Ketua Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah oleh Prof Noor Rachman sekaligus melepas para peserta yang akan kembali ke daerah masing-masing pada keesokan harinya.

Kepengrusan Forum Pimpinan AIK PTMA kini dipimpin oleh Samsul Arifin dari Universitas Muhammadiyah Malang untuk periode periode 2020-2024. Kemudian Samsul dibantu oleh M Ikhsan Dahlulfani dari Universitas Muhammadiyah Metro sebagai sekretaris dan Sudaryono dari Universitas Muhammadiyah Klaten sebagai Bendahara.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Asisten 1 Setdaprov Riau H Masrul Kasmy MSi, Wakil Rektor, Dekan dan beserta Civitas akademika Umri. (Jayus/Riz)

Exit mobile version