Peduli Cianjur, Akademika UMP Galang Dana dan Doa Bersama
PURWOKERTO, Suara Muhammadiyah – Segenap Civitas Akademika Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) mulai dari Dosen, Mahasiswa dan Karyawan menggelar doa bersama dan galang donasi untuk korban terdampak bencana gempa bumi di Cianjur.
Doa Bersama dilaksanakan pada acara silaturahim, pengajian dan pembinaan pegawai di Masjid KH Ahmad Dahlan kampus tersebut, Jumat (25/11/2022) pagi.
Rektor UMP Assoc Prof Dr Jebul Suroso mengatakan, duka Cianjur juga dirasakan oleh para civitas akademika UMP. Sehingga untuk membantu meringankan beban mereka yang terdampak musibah bencana, pihaknya menggelar doa bersama serta melakukan penggalangan dana.
“Mereka saudara kita. Apa yang dirasakan mereka, duka mereka di Cianjur, juga duka kita semua. Mari kita bersama bergandeng tangan untuk turut meringankan beban mereka,” katanya saat di temui di Purwokerto.
Dijelaskan open donasi Gempa Cianjur yang terjadi pada 21 November pulul 13.21 itu bisa dilakukan dengan cara tranfer donasi ke Bank Syariah Indonesia di 7 333 7 6666 8, Bank Mega Syariah 200 90 800 80, BTN Banyumas 50101619, Bank Muamalat 5410 444 444, dan Bank Jateng Syariah 404 200 5555p
Dana yang terkumpul akan disumbangkan kepada warga Cianjur yang sedang tertimpa musibah.
Rektor berharap bencana di Cianjur segera berhenti, korban yang belum ditemukan segera ditemukan, ekonomi masyarakat kembali pulih, serta dapat kembali beraktifitas.
“Semoga mereka diberi ketabahan dan kekuatan untuk melewati musibah ini,” katanya.(tgr)