KETAPANG, Suara Muhammadiyah – Ikatan Pelajar Muhammadiyah, Dalam rangka Pelatihan Kader Dasar Taruna Melati 1 (PKD TM 1) yang dilaksanakan pada tanggal 9-11 Desember 2022, IPM Kabupaten Ketapang lakukan aksi bersih-bersih di Pantai Pecal Ketapang.
Aksi bersih-bersih yang dilaksanakan oleh IPM Ketapang ini dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 10 Desember 2022. Aksi tersebut diikuti oleh lebih dari 30 orang yang terdiri dari peserta, panitia, dan juga fasilitator dari PKD TM 1.
Satyananda selaku Master of Training PKD TM 1 mengungkapkan bahwa tujuan dari aksi bersih-bersih ini adalah edukasi dan kampanye untuk peserta agar peduli terhadap lingkungan.
“Saya berharap aksi ini dapat menjadi sarana edukasi dan kampanye agar kita bisa lebih memperhatikan kebersihan lingkungan, sangat disayangkan apabila tempat wisata seperti ini dipenuhi sampah plastik, ia juga mengatakan bahwasanya kepedulian terhadap lingkungan merupakan salah satu karakteristik dari pelajar muhammadiyah,” ujar Satyananda.
Sultan selaku ketua umum Pimpinan Daerah IPM Ketapang juga berharap agar kegiatan tersebut dapat memberi manfaat bagi kabupaten Ketapang dan contoh bagi adik adik pelajar di kabupaten ketapang dimana wisata pantai merupakan icon penting bagi keberadaan kabupaten Ketapang. (Ah/Riz)