TAKENGON, Suara Muhammadiyah – Sebanyak 20 Mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi Universitas Muhammadiyah Mahakarya Aceh (UMMAH) lakukan praktek bisnis di PT. Bank Syariah Indonesia (BSI) tbk Cabang Aceh Tengah di Hotel Grand Bayu Hill, Caffee HIP Burger dan Gedung Kopi ORO Takengon.
Kegiatan Studi Kunjungan ini yang juga melibatkan Dosen serta Prodi PKN disambut oleh Branch Manager Kantor Cabang BSI Takengon Moch Arif Rahman dan H. Rasyid Pemilik ORO Coffee.
“Peluang kerja yang bisa diraih oleh para mahasiswa selain menjelaskan tentang produk-produk PT. BSI, tbk Cabang Takengon, kita juga dapat sebagai mitra dari masyarakat,” Kata Moch Arif Rahman
Arif Rahman menjelaskan lagi, Kemudian peluang-peluang bisnis yang dapat dimanfaatkan oleh mahasiswa yang ingin memulai dan bahkan yang sudah menjalankan bisnis, bahwa perputaran dolar di Aceh khususnya di Aceh Tengah – Takengon sangat dominan hal ini dikarenakan banyak permintaan kopi gayo ke luar negeri.
dalam penjelasan singkatnya pada Kegiatan Studi Kunjungan Mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi untuk dapat melihat dan memanfaatkan peluang-peluang besar pada bisnis kopi ini.
General Manager Hotel Grand Bayu Hill Takengon Indra juga menyampaikan peluang bisnis perhotelan di masa depan akan sangat menjanjikan, karena selain terkenal akan kopi nya, juga terkenal dengan salah satu pilihan destinasi bagi turis lokal maupun asing.
Indra juga menyerukan sebagai putra-putri asli daerah untuk tetap menjaga kelestarian dan kebersihan Kota Takengon ini agar di kemudian hari sektor wisata ini akan tetap membekas dihati para pengunjung tentunya dengan pelayanan hotel yang maksimal.
Terakhir Mahasiswa Prodi Pendidikan Ekonomi UMMAH, di perkenal kan dengan berbagai jenis kopi dan cara pengolahannya, di ORO Coffee tersebut mahasiswa di perkenalkan dengan mesin roasting buatan negara Jerman berkapasitas 15 Kg kopi untuk proses roasting.
Safriansyah Manager Operasional ORO Coffee, ini merupakan komoditi utama yang memiliki citarasa khas di seluruh dunia, sembari mengamati proses untuk mengevaluasi karakteristik biji kopi.
Selain itu Mahasiswa UMMAH mendapat motivasi agar memperdalam bisnis apapun yang diinginkan ” H. Rasyid menyebutkan bahwa seluruh teman-teman yang ada di ORO Coffee akan mendukung dan membuka ruang selebar-lebarnya bagi para adik-adik mahasiswa yang ingin serius belajar bisnis di ORO Coffee. (Agusnaidi B/Riz).