BANTUL, Suara Muhammadiyah – Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) kini akan genap berusia 42 tahun, persiapan demi persiapan telah dilakukan, salah satunya adalah melakukan launching logo milad. Saat dihubungi oleh Humas UMY pada Sabtu (14/01), ketua panitia milad UMY ke 42 Meika Kurnia Puji RDA, S.E., M.Si., Ph.D mengatakan jika milad UMY ke 42 ini mengangkat tema “Keep Moving On” sebagai bentuk keseriusan UMY untuk terus bergerak dan berbenah menjadi yang terbaik.
“Kami sebagai tim panitia telah melakukan diskusi dan juga refleksi yang tentunya berkaitan dengan perjalanan UMY yang akan berumur 42 tahun ini, berbagai capaian serta sepak terjang telah dilewati UMY. Kami sepakat untuk mengangkat tema “Keep Moving On”, ini merupakan bagian dari keseriusan UMY untuk terus bergerak untuk menjadi perguruan tinggi yang terus berkembang pesat dan berbenah menjadi perguruan tinggi yang terbaik,” tutur Meika.
Adapun Logo Milad UMY 42 di launching pada Jumat (13/01) di area Wall of Fame UMY gedung AR. Fachrudin A. Meika juga menyebutkan tema ini mengingatkan keberanian UMY dalam menghadapi pandemi.
“Ini merupakan tahun ketiga kita hidup bersama pandemi, tema yang diangkat dalam milad ini juga mengingatkan civitas academica UMY bagaimana perjuangan almamater kita menghadapi pandemi, menyikapinya dengan tenang dan istiqamah, kebijakan yang dibuat juga memperhatikan civitas academica ataupun masyarakat sekitar UMY itu sendiri, ” tuturnya.
Meika juga menyebutkan jika rangkaian acara milad UMY ke 42 ini akan dimulai pada tanggal 25 Febuari dimulai dengan Senam bersama seluruh civitas academica, berbagai lomba, pidato milad hingga malam refleksi milad.
Meika juga berharap dengan memasuki usia ke 42 UMY mampu bertransformasi menjadi universitas yang sejajar dengan universitas terbaik dunia.
“Usia 42 kalau manusia itu usia yang matang, dewasa dan bijaksana, begitupun UMY. Harapannya UMY yang akan genap memasuki usia 42 tahun menjadi perguruan tinggi yang bijaksana dan dewasa dalam menyikapi isu global, menjadi perguruan tinggi terbaik dengan memberikan berbagai kontribusi kepada masyarakat dan negara,” tutupnya.
Sementara itu, rektor UMY Prof. Dr. Ir. Gunawan Budiyanto, M.P., IPM., ASEAN. Eng dalam sambutannya pada acara launching logo milad UMY ke-42, Jum’at (13/1) mengingatkan kepada civitas academica yang hadir dalam acara launching logo milad untuk selalu mendukung satu sama lain dalam mencapai tujuan UMY.
“Di usia ini saya ingin berpesan kepada civitas academica UMY agar selalu mendukung satu sama lain, mendukung segala program yang dicanangkan UMY demi kemajuan almamater itu sendiri, karena sejatinya hampir 42 tahun UMY berdiri tidak lepas dari dukungan dan doa civitas academica UMY,” terang rektor yang akrab disapa pak Gun.
Ia juga menegaskan bahwa UMY berkomitmen untuk selalu bergerak maju dalam memberikan kontribusi terhadap permasalahan nyata yang ada di sekitar.
“Di usia yang hampir genap 42 tahun ini UMY berkomitmen untuk selalu berkembang dan bergerak maju dan terus memberikan kontribusi terhadap bangsa dalam memberikan solusi bagi permasalahan yang dihadapi masyarakat kita, kami akan terus bergerak maju,” tegasnya.
Gunawan juga menegaskan di usia 42 tahun ini UMY berkomitmen untuk terus menjadi perguruan tinggi yang unggul.
“Milad ke-42 juga sebagai salah satu bentuk komitmen UMY untuk terus menunjukan grafik pencapaian prestasi yang terbaik bagi UMY untuk terus unggul. Kita harus ingat walaupun dalam kondisi pandemi, UMY terus meraih prestasi,” tutup Gunawan.
Adapun logo milad UMY 42 ini berwarna hijau, kuning, dan merah yang merupakan warna identitas UMY. Terdapat gambar padi yang melingkari sisi kanan dan kiri angka, serta pita di bagian atas angka 42 yang bermakna capaian prestasi. Warna kuning juga bisa dimaknai sebagai warna emas yang berarti prestasi. Pada bagian atas terdapat tagline Keep Moving On, yang berarti UMY terus bergerak sebagai institusi pendidikan tinggi yang berkemajuan. (RM)