JEMBRANA, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kabupaten Jembrana gelar Musyawarah Daerah (Musyda) dengan Tema”meneguhkan Responsibilitas,menyelaraskan” dedikasi kader,Bertempat di Gedung dakwah Muhammadiyah Jembrana, Ahad(22/01/2023).
“Alhamdulillah kami diberi kemudahan Allah menyelenggarakan musda IPM dengan diikuti seluruh unsur IPM setempat,” ujar Ketua Panitia,Tri Anggun.
Turut hadir, Perwakilan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Jembrana yang Kali ini di wakili oleh Indro Saptono dan Ketua Pimpinan Wilayah (PW) IPM Bali Sheris dandi untuk membuka acara Musda kali ini.
Dalam sambutannya Indro saptono,S.E Berharap para pelajar muhammadiyah di kabupaten Jembrana bisa menjadi Pelajar Berkemajuan,unggul dan istiqomah dalam berjihad di Persyarikatan Muhammadiyah dan mejadi suri tauladan bagi pelajar pelajar di kabupaten Jembrana.
Sheris juga berharap dalam sambutan nya IPM Jembrana bisa menjadi kader yang responsif terhadap apa yang dibutuhkan pelajar, khususnya jembrana. Selain responsif juga, berdedikasi untuk Umat dan Bang. Sebagaimana pada lirik Mars IPM, menjadi kader yang siap sedia untuk umat dan bangsa.
Musyda ini, lanjutnya, menjadi ajang untuk menghadirkan pemimpin yang berkualitas dan dipilih bukan berdasarkan hawa nafsu. Dengan harapan pimpinan periode selanjutnya harus lebih baik.
Semoga dengan dilaksanakannya Musda ini dapat Menciptakan Pemimpin yang Amanah sehingga dapat Terwujud kader Ipm Jembrana yang responsif dan berdedikasi untuk Persyarikatan, Daerah dan Negara. (Agha/Rpd)