Kepala SMAN 20 Makassar: Unismuh Humanis dan Profesional 

Kepala SMAN 20 Makassar: Unismuh Humanis dan Profesional 

MAKASSAR, Suara Muhammadiyah – Strategi Unismuh Makassar dalam beberapa tahun terakhir ini dalam menjaring mahasiswa baru termasuk humanis dan profesional.

Mengundang para kepala sekolah masuk kampus menyaksikan pencapaian secara akademik dan fisik sangat jauh lebih baik dari pada hanya membaca dan mendengarkan kampus tersebut lewat audio visual.

Demikian ditegaskan Kepala SMAN 20 Makassar, Mirdan Midding, M.Pd, MM kepada media Selasa 24 Januari 2023.

Dijelaskan, menghadirkan para kepala sekolah dengan nara sumber asli dari kampus akan jauh lebih efektif dalam menjaring mahasiswa baru, ungkap pria kelahiran Luwu 30 September 1971.

Idealnya dalam mempromosikan lembaga atau institusi mengajak langsung para penentu dan pengambil kebijakan akan lebih efektif dan tepat sasaran, ungkap kepsek terinovatif versi Harian Fajar ini.

Langkah yang ditempuh Unismuh sama dengan beberapa perguruan tinggi ternama di tanah air dan luar negeri dan pola demikian termasuk pendekatan sosial yang sangat menyentuh bagi sekolah yang mempersiapkan calon mahasiswa, kata sarjana olahraga UNM 1995.

Pola jemput bola Unismuh Makassar dalam menjaring mahasiswa baru termasuk langkah strategis untuk saat ini masih sulit tersaingi, tandasnya.

Inovasi tersebut dalam menjaring mahasiswa baru akan lebih efektif karena informasi terkini yang didapat dan dirasakan di kampus akan dengan mudah pula di transfer kepada para calon mahasiswa, katanya.

Saat sosialisasi dan promosi prodi yang ditawarkan Unismuh pada kelas III di sekolah, para siswa itu serius dan antusias mengikuti dan malah ada beberapa siswa yang sudah berminat para prodi prodi favorit.

Salah satu nilai jual yang dimiliki Unismuh adalah Fakultas Kedokteran yang menjadi prodi yang cukup populer dan diminati di daerah ini.

Selain itu branding ikon sebagai kampus tertinggi di Makassar saat ini juga dimiliki Unismuh dengan Gedung Iqra, sehingga ikon itu memudahkan mengingat kampus Unismuh Makassar, ungkap

Saat ini ada sebanyak 192 siswa kelas III dari jurusan IPA dan IPS yang akan menjalani ujian akhir dan bersiap lanjut studi ke perguruan tinggi.

Kekuatan sumber daya guru mencapai 43 orang dengan siswa kelas 1-3 telah mencapai 569 orang. (yahya)

Exit mobile version