KUDUS, Suara Muhammadiyah– Pada hari Ahad, tanggal 6 Sya’ban 1444 H yang bertepatan dengan 26 Februari 2023, bertempat di Masjid Al-Ikhlas Muhammadiyah Perum Pakis Griya desa Jepangpakis, Jati, Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah Kabupaten Kudus melantik Pimpinan Ranting ‘Aisyiyah Jepangpakis sebagai ranting yang baru lahir.
Hj. Natijah selaku Ketua PCA Jati menyampaikan bahwa, “acara pelantikan kepengurusan baru ini dihadiri oleh tiga PRA se PCA Jati. Dengan bertambahnya PRA di Jati, mari kita semarakkan syiar dengan menghadiri pengajian silaturahim, dan semoga memberikan manfaat bagi warga Jepangpakis khususnya dan kita mendapatkan keberkahan, dan semakin memajukan PCA Jati ke depannya.”
Setelah dilantik, Ketua PRA Jepangpakis, Nanik Hariyani menyampaikan, “Sebagai ranting yang baru lahir, kami mengharapkan bimbingan dari semua pihak, terutama PCA Jati dan PDA Kudus, sehingga kami dapat menjalankan peran sebagai bersama mensyiarkan ‘Aisyiyah di Jepangpakis, yang semoga diridhai Allah SWT.”
PRA Jepangpakis yang terletak di Kecamatan Jati Kabupaten Kudus ini akan berkembang bersama dengan 3 (tiga) PRA lainnya di PCA Jati yaitu PRA Jati Kulon, Loram, dan Getas Pejaten. Sehingga dengan berdirinya ranting baru ini mengembangkan PCA Jati dan terdiri dari 4 (empat) PRA. Munculnya PRA Jepangpakis yang baru dilantik ini menjadikan jumlah PRA di Kabupaten Kudus menjadi sebanyak 62 ranting yang tersebar di 12 PCA.
Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah Kabupaten Kudus dengan ketuanya, Hj. Khosifah, S.Pd.I. berkesempatan untuk melantik dan menyerahkan SK dengan harapan, semoga bermanfaat dan menjadi berkah bagi ‘Aisyiyah terutama di Kabupaten Kudus. (Wakhidah Noor Agustina).