BINJAI, Suara Muhammadiyah – Bismillah pada Kamis, 2 Maret 2023 Toko Koperasi LogMart Sendang Rejo yang pertama di wilayah Sumatera Utara Diresmikan. Outlet ini merupakan prakarsa dari Endang Luthfiati yang berada di salah satu desa di kecamatan Binjai, Kabupaten Langkat, provinsi Sumatra Utara.
Peresmian ini sukses atas ikhtiar Koordinator LogMart Sumut Buya Syamsir Alam Lubis. Turut hadir Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) dan Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Binjai Langkat, Kepala Dinas Koperasi Kota Binjai, Camat, dan seluruh Warga Muhammadiyah, simpatisan serta undangan lainnya.
Direktur Utama PT Syarikat Cahaya Media/ Suara Muhammadiyah Deni Asy’ari, MA Datuk Marajo mengungkapkan bahwa Logmart merupakan unit bisnis SM di bidang sembako, yang sudah tersebar di 100 titik di Jawa, mulai 2023 mulai ekspansi ke Sumatera di awal Palembang, sekarangdi Medan.
“Harapan besar jika di Medan sudah ada 20 titik makan akan didirikan DC untuk mendistribusikan ke outlet outlet yang sudah ada. Dan semangat membangun UMKM tumbuh bersama melalui penjualan Logmart yang sudah berdiri,” ungkapnya.
Buya Syamsir Alam Lubis mengungkapkan sebagai perwakilan atau Koordinator LogMart Sumatera Utara mendapat amanah dari Dirut PT. Syarikat Cahaya Media yaitu Datuak Deni Asy’ari dan Manajer LogMart Prasojo dalam mensosialisasikan dan mengelola LogMart Sumut.
Disamping toko LogMart Endang segera akan diresmikan Toko LogMart milik PRM Medan Krio Sunggal pada Kamis, 9 Maret 2023 serta Toko Swalayan LogMart milik PRM Sei Mencirim toko terbesar di Medan Insya Allah pada 18 Maret 2023 yang masih tentatif.
Toko ibu Endang, PRM Medan Krio dan toko pak dr. Darma Malem, THT/KL toko Muktamar dengan volume barang 1000 item lebih, sedang Swalayan LogMart Sei Mencirim 3000 item lebih.
Bulan Maret ini juga diprogres Toko LogMart Yayasan Bunadi tipe Muktamar, serta beberapa mini market beralih menjadi toko LogMart.
Sesuai dengan komunikasi dengan anggota PDM dan Cabang di Panyabungan Madina segera akan disurvei ada 3 toko LogMart.
“Kami sangat berterima kasih kepada Ibu Endang, bapak Amaluddin Ketua PRM Medan Krio dan bapak Suhendra Ketua PRM Sei Mencirim Sunggal dan seluruh pesaham baik di LogMart Medan Krio berjumlah 188 saham, Sei Mencirim 226 saham, dan ibu Endang telah dibil oleh anggota dan simpatisan 75 saham,” ungkap Buya Syamsir Alam Lubis.
Para pemegang saham ini sebagi kekuatan awal dan uama dalam pengembangan LogMart, terbangunnya ekonomi Jama’ah dan Ummat.
Harga saham per lembar 500 ribu rupiah dan pemegang saham individu dibatasi hanya 20 lembar
Setelah keempat toko LogMart ini di launching, Koorditaor LogMart Sumut akan menggerakkan LogMart Grobak dan grasi LogMart dengan pbiyaan mulai dari 50-75 juta rupiah, dan akan dikembang di Masjid Masjid, Mushalla dan sekolah-sekolah.
Buya Syamsir Alam Lubis juga terima kasih kami kepada Pimpinan BSI khususnya Kota Binjai dan Medan yang telah bekerja sama selama ini.
Serta kepada manajemen Suara Muhammadiyah yang terus memantau proses sejak Oktober 2022 sampai Maret 2023 dapat terlaksana. “Semoga kedepannya kerjasama ini semakin mendapat dukungan dari seluruh pihak,” pungkasnya. (rpd)