Sekolah Kreatif 20 Surabaya Panen Medali Championship SAC se-Jatim

Sekolah Kreatif 20 Surabaya Panen Medali Championship SAC se-Jatim

Farisha Amalia Kelas 5, peraih medali emas kelas D Putri Jenjang SD

SURABAYA, Suara Muhammadiyah – Gelaran Tapak Suci Championship SAC 2023 se Jawa Timur resmi berakhir kemarin (3/3), yang ditutup oleh Ketua II Pimpinan Wilayah 06 Tapak Suci Kota Surabaya Pendekar Kepala Ir. H. Sudaruman yang juga sebagai Kepala SMA Muhammadiyah 10 Surabaya.

Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 20 Surabaya yang mengikuti ajang ini berhasil meraih 21 medali dengan rincian perolehan 9 medali emas, 8 medali perak dan 3 medali perunggu.

Hasil ini merupakan suatu kebanggaan bagi semuanya, ucapan tersebut diucapkan oleh Kepala SD Muhammadiyah 20 Surabaya Muhammad Ain, M.PdI, dirinya mengatakan bahwa pihak sekolah sangat bangga atas perjuangan anak-anak yg luar biasa hingga berhasil menyabet sekian banyak prestasi.

“Sebenarnya prestasi dan medali atau piala hanya bonus penyemangat saja. Yang terpenting justru bagaimana melalui berbagai turnamen dan pertandingan ini benar-benar bisa menumbuhkan mental tangguh dan jiwa sportivitas pada diri anak. Hal ini penting untuk ditanamkan agar kelak anak-anak memiliki kematangan emosi dalam menghadapi masalah-masalah kehidupan. Sekali lagi kami ucapkan terimakasih kepada anak-anak dan juga para pelatih maupun pendamping atas persembahan prestasinya. Semoga ini bisa menjadi penyemangat untuk terus meningkatkan prestasi pada event-event berikutnya,” sambung ustad Ain.

Berikut daftar nama para peraih medali juara TAPAK SUCI CHAMPIONSHIP SAC 2023 SE JAWA TIMUR
SD Muhammadiyah 20 Surabaya dengan EMAS : 8, PERAK : 10, dan PERUNGGU : 3.

Medali Emas berhasil diraih oleh ARDHANARESWARI HADJU kelas 4, REZA DESTIAN WARDHANA kelas 5, FARISHA AMALIA SEPUTRO kelas 4, ACHMAD AKBAR ZAKARIYA kelas 1, FAZURA ALESHA SALSABILA kelas 2, MUHAMMAD RAFA AZKA kelas 2, ALYA SYIFA PUTRIADINI kelas 2, AFLAH PRAMESWARA RADITYA RAMADHAN kelas 5, TUBAGUS JEVIANO GERALDO KUSUMA Kelas 5.

Medali perak berhasil diraih oleh AURELIA MIRZHA SAFARANI kelas 5, NURUL HAFIDA kelas 5, M. DAFFA ADINATA ASSHAFA HAMZAH kelas 3, ZIDAN RAFFI AL-BAIHAQI kelas 3, KEISHA AZZAHRA kelas 1, YASMINE KANAYA IRWANI kelas 2, LANANG LIWA MALI kelas 2, EVELYN FIORENZA AQILA TASANEE kelas 2, MOCHAMMAD DIAS FADIL ZAKY kelas 5

Medali perunggu berhasil diraih oleh MUHAMMAD KASHIF RIZKY kelas 3, KEYSHA JANEETA REVIERA kelas 4
RASYA GIBRAN XAVIER kelas 5

Sosok di Belakang Layar

Di balik prestasi yang diraih seluruh atlet Tapak Suci SD Muhammadiyah 20 Surabaya ada sesosok perempuan yang begitu telaten dan sabar yang selalu mendampingi dari mulai menyiapkan persyaratan hingga akhir pertandingan, sosok itu ialah Asih Dina Kartika, S.Pd

Wanita yang setiap harinya biasa dipanggil Ustadzah Dina di sekolah ini sangat begitu telaten mempersiapkan segalanya mulai dari persyaratan sampai pelindung tubuh bagi para atlet.

Wanita yang di amanahi sebagai Koordinator Lomba oleh Kepala SD Muhammadiyah 20 Surabaya ini menyampaikan kesannya ketika mengawal anak-anak hebat ini, ia mengatakan ia sangat bersyukur acara berjalan sangat seru dan terlihat semua peserta antusisas dan penuh semangat mengikuti berbagai rangkaian pertandingan.

Untuk panitianya juga sangat responsif dan sangat terlihat bertanggung jawab dan profesional dalam menghandle acara. Juga tempatnya sangat mendukung dan nyaman. “Semoga acara berikutnya lebih meriah lagi dan semakin banyak mendulang prestasi dan terus berusaha lebih baik lagi.. sukses selalu tim,” ujar Ustadzah Dina.

Sekolah Kreatif SD Muhammadiyah 20 Surabaya yang telah menandatangani MOU dengan Sekolah Keberbakatan SMP Muhammadiyah 2 Surabaya diantara isinya yaitu pembinaan pesilat Tapak Suci dari SD Muhammadiyah 20 Surabaya menuju kejuaraan.

Menurut Humas SMP Muhammadiyah 2 Surabaya Yunan Imannu, program ini merupakan salah satu bentuk penghargaan bagi SD Muhammadiyah 20 Surabaya yang telah berkontribusi besar pada PPDB Tahun 2022, “Kami mengirimkan pembina terbaik kami untuk dapat berkontribusi balik bagi sekolah – sekolah SD yang masuk dalam 5 besar siswa-siswinya masuk di sekolah kami, diantaranya SD Muhammadiyah 20 Surabaya”, ujar Yunan Imannu.

Pembinaan yang dilakukan oleh pelatih Tapak Suci asal SMP Muhammadiyah 2 Surabaya untuk persiapan pesilat – pesilat cilik dari SD Muhammadiyah 20 Surabaya ini dilakukan dengan penuh kecermatan dalam menentukan program latihan.

Dwi Bagus Subroto salah satu pelatih yang ditugaskan mengatakan bahwa pesilat – pesilat SD ini merupakan atlet yang masih dalam periodesasi bermain untuk berlatih. “Jadi walaupun targetnya ada di pertandingan, Program latihan dibuat secara fun agar para atlet SD ini tidak merasa terbebani dan serasa bermain, tetapi target latihan tetap tercapai.” Ujar alumni Pendidikan Kepelatihan UNESA ini.

“Alhamdulillah anak-anak ketika berlatih begitu bersemangat serta support dari sekolah dan wali murid begitu tinggi, sehingga kami para pelatih lebih mudah untuk mempersiapkan untuk pertandingan ini,” sambung Dwi Bagus. (Yunan Imannu)

Exit mobile version