METRO, Suara Muhammadiyah – Bertempat di gedung Amal Usaha Muhammadiyah Metro, Sabtu, 11/3/2023 Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) dan Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Kota Metro menyelenggarakan Musyawarah Daerah Ke-V yang di buka secara resmi oleh Walikota Metro, Wahdi Sirajudin.
Hadir pada kesempatan tersebut Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Dr. Agung Danarto yang dalam amanat nya menyampaikan bahwa keberadaan Amal Usaha Muhammadiyah mempunyai peran penting dalam kemajuan Persyarikatan. ” Dikembangkan supaya kedepannya terus naik terus berprestasi dan terus bergairah.” papar Agung Danarto, Ketua PP Muhammadiyah di hadapan ribuan warga dan simpatisan Muhammadiyah Kota Metro
Sementara Walikota Metro, Wahdi Sirajudin dalam sambutan nya berharap Muhammadiyah akan terus memberikan sumbangsih terhadap bangsa dan negara.
“Sebenarnya saya dan Wakil Walikota ketika menyusun visi misi, tentu mencontoh apa yang sudah dilakukan Muhammadiyah. Tentu bangsa besar ini harus berterimakasih kepada persyarikatan Muhammadiyah,” ungkap Wahdi Siradjuddin.
Sementara itu, dalam penyampaian pidato Iftitah Pimpinan Daerah Kota Metro, yang wakili oleh Mukhtar Hadi, menyampaikan bahwa pimpinan kedepannya lebih baik, bukan hanya personilnya tetapi kinerjanya sebagai pimpinan.
“Dengan modal keiklasan dan semata mengharap ridho Allah SWT, pada kesempatan ini saya mengajak kita semua untuk terus tidak pernah dalam bermusyawarah.”tuturnya, menjelang akhir pidato iftifah.
Dalam rangkaian pembukaan musyawarah Daerah Ke-5 Muhammadiyah dan Aisyiyah Kota Metro juga berlangsung Lauching buku Sejarah Muhamamdiyah Metro Dalam Litasan Sejarah (1939-2022) yang di tulis oleh Tim Majelis Pustaka dan Informasi PDM Kota Metro. (Susilo Aris Nugroho/Rindi)