Dimsa Bagikan Ratusan Paket Sembako Kepada Masyarakat Sekitar
SRAGEN, Suara Muhammadiyah – Dalam rangka menyemarakkan Ramadan 1444 H, Ponpes Dimsa kembali menggelar Buka Bersama dan Bakti Sosial bersama warga sekitar Ponpes, RT 1 dan 2, Pringan, Karangtengah, Kabupaten Sragen. Sabtu, 14 April 2023 menjadi puncak acara semarak berkah Ramadan Ponpes Dimsa. Pasalnya, sebelumnya para santri telah melakukan bakti sosial di daerah Mondokan dan Sukodono. Momen bagi sembako dan buka bersama di dua daerah tersebut sekaligus penjemputan santri MA Dimsa yang selama dua pekan telah diterjunkan langsung ke masyarakat untuk mengajar di sekolah dan TPA setempat.
Kegiatan bakti sosial ini bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi antara warga Ponpes Dimsa dengan masyarakat sekitar Pringan RT 1 dan 2. Selain buka bersama, dibagikan juga paket sembako dan zakat fitrah. Pendanaan acara kali ini berasal dari Kantor Layanan Lazismu Ponpes Dimsa yang dihimpun dari wali santri, asatidzah Dimsa, warga sekitar, hingga alumni.
Pembagian paket berkah Ramadan dipastikan terdistribusi tepat sasaran dan sesuai dengan estimasi yang telah diperkirakan. Adapun rincian jumlah sembako yang dibagikan adalah 365 paket, Zakat senilai 783 Kg/313 paket, dan total paket buka bersama sebanyak 800 paket.
Kegiatan ini mengajarkan kepeduliaan sosial kepada para santri Dimsa untuk senantiasa berbagi di lingkungan sekitar tempatnya tinggal. Ini juga diharapkan mampu menjadi ajang tali asih persyarikatan Muhammadiyah. Seperti yang disampaikan Ustadz Hilmi Kaukabun N. selaku pengurus Kantor Layanan Lazismu Dimsa, bahwa sebaik-baiknya ummat muslim adalah mereka yang senantiasa menyisihkan sebagian hartanya untuk beramal sebagai penolongnya di akhirat kelak.
“Terimakasih kami sampaikan kepada para donatur yang telah turut andil dalam meramaikan acara ini. Semoga rezeki yang Bapak/Ibu titipkan menjadi amal jariyah yang membawa keberkahan.” Sambungnya. (diko)