SURABAYA, Suara Muhammadiyah – Tiga Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Surabaya Barat yakni Sambikerep, Tandes, dan Benowo melaksanakan jalan sehat bersama di depan Terminal Manukan Surabaya, Ahad (18/6/2023).
Kegiatan tersebut digelar guna menyambut semarak Musyawarah Cabang (Musycab) masing-masing PCM dan sosialisasi pameran produk Amal Usaha Muhammadiyah (AUM).
Hadir dalam kegiatan tersebut Sekretaris kota Surabaya Dr Ikhsan SPsi MM, anggota DPRD kota Surabaya komisi A Muhammad Mahmud, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Surabaya Dr H M Ridlwan MPd, Wakil Ketua PDM kota Surabaya Hasan Cholis, dan Sekretaris Pimpinan Daerah Muhammadiyah Surabaya Drs Catur Anang Hutoyo.
Juga hadir Camat Tandes Febriadhitya Prajatara SSTP MSi, Camat Sambikerep Iin Trisnoningsih S STP, Camat Benowo Denny Christupel Tupamahu AP SH SE MSi MH MPsi.
Dari jajaran Pimpinan Cabang Muhamadiyah hadir Ketua PCM Tandes Mashudi, Ketua PCM Sambikerep Muhammad Syafi’i, dan PCM Benowo Nailul Murod.
Jalan sehat diberangkatkan secara simbolis dengan pelepasan burung Merpati oleh Sekkota, anggota DPRD, Ketua dan Wakil Ketua PDM, sekretaris PDM, tiga PCM, dan ketua panitia.
Berturut-turut peserta jalan sehat diawali barisan pesepeda onthel dari Komunitas Sepeda Tua Indonesia (Kosti) Surabaya, kemudian drumband, angklung, SDM 14, MIM 23, SMPM 14, serta TK Aisyiyah 27, 29, 51, 54, 56.
Kemudian warga dan simpatisan Muhammadiyah, Aisyiyah, jama’ah Masjid, juga perwakilan komunitas pecinta burung Merpati.
Kepada awak media, Ketua panitia Ir Isgiyanto MT menjelaskan kegiatan jalan sehat digelar dalam rangka memeriahkan Musyawarah Cabang (Musycab) tiga Pimpinan Cabang Muhammadiyah Tandes, Benowo, Sambikerep, dan ingin memperkenalkan Muhammadiyah ke khalayak luas bahwa Muhammadiyah cukup mempunyai peran.
“Kalau masyarakat sudah mengenal Muhammadiyah, harapannya akan menjadi cinta, kalau sudah cinta akan menjadi kolaborasi yang baik untuk bersama-sama membangun kesejahteraan di wilayah Surabaya Barat”, terangnya.
Lanjut Isgiyanto, jalan sehat diikuti ribuan peserta karena target utamanya Muhammadiyah dikenal masyarakat, pihak panitia mencetak 20.000 kupon jalan sehat dibagikan secara gratis dengan beberapa macam hadiah utama yakni sepeda motor listrik, sepeda angin, TV, kulkas, mesin cuci, masih banyak hadiah hiburan lainnya dimana seluruh dana diperoleh murni dari warga dan simpatisan Muhammadiyah.
“Semarak jalan sehat menampilkan kidungan, satu tampilan dari masing-masing AUM PCM, periksa kesehatan gratis dari RS PKU, pameran pendidikan tujuh TK ABA, SD, MI, SMP Muhammadiyah, juga tiga panti asuhan di tiga wilayah PCM tersebut”, ungkapnya.
“Harapan dilaksanakannya kegiatan tersebut supaya Muhammadiyah bisa bersinergi dengan masyarakat dan pemerintah kota untuk memajukan Surabaya Barat”, imbuhnya.
Dilokasi yang sama, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Surabaya Dr H M Ridlwan MPd sangat mengapresiasi kegiatan jalan sehat yang dilaksanakan tiga PCM Surabaya Barat.
“Kegiatan gebyar semarak Muhammadiyah yang dilaksanakan oleh tiga Pimpinan Cabang Muhammadiyah yakni Tandes, Benowo, dan Sambikerep sangat luar biasa menjadi titik awal bagi PCM-PCM lain yang In syaa Allah akan melaksanakan hal yang serupa”, tuturnya.
“Saya tidak menduga pesertanya sangat luar biasa jumlahnya ribuan hampir serupa dengan jalan sehat semarak Muktamar oleh PDM Surabaya di tugu pahlawan tahun kemarin”, imbuhnya.
Mewakili PDM Surabaya, HM Ridlwan sangat mengapresiasi kegiatan semarak jalan sehat kerjasama antar tiga Pimpinan Cabang Muhammadiyah Surabaya Barat yang diharapkan akan menjadi inspirasi bagi PCM-PCM lain.
“Sering kami sampaikan, bahwa tunjukkan bahwa Muhammadiyah memang ada, tidak hanya amal usaha, tetapi juga kegiatan lain yang dikemas dalam bentuk jalan sehat, bazar, periksa kesehatan gratis, dan lain sebagainya”, pungkasnya.
Sementara itu, mewakili walikota Surabaya yang berhalangan hadir, Sekretaris kota Surabaya Dr Ikhsan SPsi MM menyampaikan salam dan permohonan maaf karena Eri Cahyadi berhalangan tidak bisa menghadiri jalan sehat semarak Musycab tiga PCM di Surabaya Barat. (Yuda)