PURWOKERTO, Suara Muhammadiyah – Lembaga Sentra Halal Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) gelar Bimbingan Teknis Juru Sembelih Halal (Bimtek JULEHA), bertempat di Aula Badi Nguzaman Fakultas Teknik UMP, pada Sabtu (29/07/2023).
Acara tersebut menghadirkan empat narasumber yang ahli di bidangnya untuk mengkaji mengenai kompetensi juru sembelih halal, penerapan kesehatan dan keselamatan kerja, serta pemeriksaan fisik hewan dan kesiapan hewan untuk disembelih. Mereka yakni Dr. Apt. Diniatik, M.Sc., Arif Prashadi Santosa, S.TP., M.Sc., Dr. Ade Rusman. S.Pt., M.M., serta Drh. Jan Arijadi.
Dr. Apt. Diniatik, M.Sc., selaku ketua Lembaga Sentra Halal UMP menjelaskan bahwa acara tersebut merupakan serangkaian program dari Sentra Halal UMP bekerjasama dengan Lembaga Pemeriksaan Halal dan Kajian Halal Thayyiban (LPHKHT) yang mana terdiri dari Bimtek JULEHA, rumah potong hewan halal, serta pendampingan kantin dan Sunmor halal.
Prof. Dr. Ir. H. M. Nadratuzzaman Hosen, M. Ec., Ph. D., selaku direktur utama LPHKHT mengatakan bahwa titik kritis pada makanan dan minuman terletak di daging segar dan bagaimana cara memotongnya.
“Sehingga dengan adanya bimbingan teknis ini tidak ada lagi keraguan dari masyarakat untuk mengonsumsi makanan yang ada di Indonesia, khususnya Purwokerto, karena sudah sesuai dengan aspek kesehatan, higienis, dan syar’i-nya,” jelasnya saat memberikan sambutan melalui zoom meeting.
Lebih lanjut, Dzikro, S. Pt., M.E., selaku kepala pusat pembinaan dan pengawasan Jaminan Produk Halal (JPH) juga menuturkan bahwa keberadaan juru sembelih halal menjadi kunci utama dalam proses pemotongan hewan.
“Hal demikian karena pelaku usaha menengah maupun besar cenderung mempertanyakan bagaimana proses pemotongan hewan; apakah sudah sesuai dengan ketentuan dari Lembaga Pemeriksa Halal (LPH). Itulah situasi yang akan dihadapi oleh Anda semua jika nantinya telah tersertifikasi menjadi juru sembelih halal,” jelasnya.
Sementara itu, Wakil Rektor IV Bidang Riset Inovasi dan Sumber Daya Manusia Assoc. Prof. Dr. Anwar Ma’ruf, M.T., mengatakan bahwa kegiatan Bimtek JULEHA yang diwadahi oleh Sentra Halal UMP merupakan bentuk nyata bahwa UMP tidak hanya bergerak di bidang pendidikan tapi juga di bidang pemberdayaan masyarakat.
Adapun dalam acara tersebut terdapat pembagian sertifikat halal dari Sentra Halal UMP untuk pelaku usaha, antara lain; Kuat Riyanto dari Rumah Potong Ayam Aan Lengsing, Warsito dari Rumah Potong Ayam Fajar, Agus Sutarto dari Rumah Potong Ayam Agus Farm, Sofian Astori dari Rumah Potong Ayam Mumtaza, Ari Setiawan perwakilan pelaku usaha Sunmor, serta Karsikin perwakilan pelaku usaha Cafe Campus. (Zah/Sya)